Relationship

MANFAAT SEKS ORAL Bagi Wanita

News Editor
Sabtu, 17 November 2012 - 16:48
Bagikan
Sebuah studi yang dilakukan peneliti dari State University of New York menyimpulkan berbagai manfaat seks oral pada wanita.
 
Kesimpulan itu merupakan hasil survei yang membandingkan kehidupan dan kesehatan mental 293 wanita. Laporan yang dipublikasi pada Archives of Sexual Behavior dan dilaporkan Daily Mail, serta dikutip medindia.net  menyebut bahwa oral seks baik untuk kesehatan wanita.
 
Selain itu, seks oral juga membikin wanita merasa bahagia. Alasan para peneliti adalah semen (air mani) mengandung bahan kimia yang membangkitkan suasana hati, meningkatkan kasih sayang, membikin tidur, dan mengandung sedikitnya tiga antidepresan (menghilangkan depresi).
 
Para peneliti juga menyatakan bahwa perempuan yang berhubungan seks secara teratur tanpa kondom kurang merasa tertekan dan tampil lebih baik pada tes kognitif.
 
Semen mengandung bahan kimia lain bersama dengan spermatozoa, termasuk kortisol, yang dikenal untuk meningkatkan kasih sayang, estrone yang mengangkat suasana hati dan oksitosin yang juga membikin suasana hati tenang.
 
Semen juga mengandung hormon thyrotropin (antidepresan), melatonin (membikin tidur), dan bahkan serotonin (neurotransmitter yang terkenal sebagai antidepresan).
 
Berdasarkan kandungan pada semen, maka peneliti Gallup dan Burch beserta psikolog Steven Platek menduga bahwa wanita yang berhubungan seks dengan pria tanpa kondom semestinya mengalami sedikit tekanan dalam hidupnya dibanding wanita yang berhubungan seks menggunakan kondom.
 
Untuk menyelidiki apakah semen mengandung efek antidepresan, maka para peneliti meneliti kehidupan 293 mahasiswi dari kampus Albany, yang setuju untuk dirahasiakan identitasnya dalam kuesioner yang mempertanyakan kehidupan seks mereka.
 
Hasil survei menemukan wanita yang secara reguler berhubungan seks dengan pria tanpa kondom mengalami sindrom depresi lebih jarang dibanding wanita yang berhubungan seks dengan pria yang menggunakan kondom.
 
Selain itu, gejala depresi juga lebih jarang dialami wanita yang berhubungan seks dibanding wanita yang tidak berhubungan seks. (Jibi/nj/k46) (foto: Ilustrasi/medindia.net)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : News Editor
Sumber : JIBI
Bagikan

Tags :


Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro