Kolkesi desainer Shafira dipamerikan di  Jakarta Convention Center, 20-23 Februari 2014/Rahmayulis Saleh/JIBI
Fashion

IFW 2014: Shafira Hadirkan La Dolce Vita

Rahmayulis Saleh
Sabtu, 22 Februari 2014 - 17:21
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA— Terinspirasi dengan keindahan kota, budaya, dan sejarah Italia, tim desainer Shafira menghadirkan tema La Dolce Vita dalam koleksi busana yang ditampilkan pada pergelaran busana tunggal di ajang Indonesia Fashion Week (IFW) 2014, di Jakarta Convention Center, 20-23 Februari 2014.

Ratusan penonton yang menyaksikan fashion show tersebut, seakan dibawa melihat keindahan dan keromantisan kota-kota di Italia, seperti Kota Venesia, Florence, dan Cecilia.

Pergelaran koleksi busana Shafira kali ini berbeda dari biasanya. Sekitar 40 kursi kayu warna putih di tata di atas panggung berhadapan. Di dinding panggung bak layar lebar, ditampilkan suasana romantis berbagai kota di Italia itu secara bergantian. Tak lama kemudian puluhan peragawati menduduki kursi-kursi tersebut.

Para peragawati secara begantian memperagakan busana koleksi terbaru Shafira yang tahun ini mengusung tema La Dolce Vita. Tema ini merepresentasikan koleksi busana yang ringan, feminin, klasik, dan tampak elegan serta mewah.

Dalam pergelaran IFW 2014 hari kedua, Jumat (21/2/14), Shafira hadir dengan padu-padan busana berupa blus dengan rok panjang, atau gaun panjang, ada juga blus tunik dengan celana panjang, jaket pendek dan jaket panjang. 

Warna yang dipilih cukup beragam seperti putih, hitam, biru, oranye, merah muda, merah, dan lainnya. Warna-warna lembut dan cerah tersebut, ditampilkan oleh Shafira dengan gaya tabrak warna, seperti biru muda dengan oranye, tumpuk warna merah muda, dengan merah tua, dan lainnya.

Puluhan koleksi busana  tersebut bisa dipakai untuk bekerja, ke pesta berupa cocktail party, atau ke resepsi perkawinan, arisan, ke kampus, dan kegiatan lainnya.

Rumah mode lokal yang kini sudah berusaha 25 tahun tersebut, tetap eksis menampilkan busana muslimah yang bisa dipakai untuk perempuan muda yang aktif, baik para profesional yang bekerja di kantor, ibu-ibu yang selalu ingin tampil anggun, dan kalangan mahasiswa.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Rahmayulis Saleh
Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro