Balita membutuhkan makanan sesuai perkembangan organ pencernaannya/telegraph.co.uk
Health

3 Makanan Penting untuk Balita dari Tumbuhan

Duwi Setiya Ariyanti
Kamis, 2 April 2015 - 13:45
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA— Setiap balita mengalami perubahan asupan makanannya. Sebagai Ibu, Anda perlu memerhatikan nutrisi dan cara menyajikan makanan pertama bagi balita.

Bila biasanya cukup mengandalkan asupan yang berasal dari air susu ibu (ASI), pada tahap lain balita membutuhkan asupan yang lebih variatif. Kendati demikian, kemampuan mencerna balita yang masih rendah membuat para Ibu harus menyajikan makanan dengan tekstur yang ramah pada fungsi saluran pencernaan balita.

Tujuannya, agar balita mendapat nutrisi optimal dan tak kesulitan saat mencerna. Sejumlah cara yang biasanya dilakukan antara lain dengan cara menyajikan makanan dengan tekstur yang lebih halus.

Berikut tiga jenis makanan yang penting bagi balita seperti dikutip dari Boldsky.com, Kamis (2/4/2015):

1. Bubur ragi

Ragi, salah satu jenis padi-padian yang terkenal di India. Ragi memiliki kandungan nutrisi yang kaya. Kendati demikian, bubur ragi belum tentu cocok bagi semua bayi.

3 Makanan Penting untuk Balita dari Tumbuhan

Cara membuatnya, cuci dan keringkan beras merah dan masukkan jenis padi-padian lainnya. Lalu, sangrai dan biarkan hingga dingin dan berubah menjadi bubuk. Tambahkan air dan masak dengan api rendah bila akan disajikan.

2. Bubur wortel

Dokter anak menyebut wortel termasuk makanan pertama terbaik bagi balita. Cara membuatnya, masak kacang lentil dan potongan wortel dengan sedikit garam dan bubuk jinten sampai wortel matang. Pastikan, teksturnya lembut sehingga tak menyebabkan balita tersedak. Campurkan nasi ke dalam adonan dan makanan siap disajikan.

3. Sup

3 Makanan Penting untuk Balita dari Tumbuhan

Sup menjadi makanan pertama bagi bayi yang terbaik karena mengantung nutrisi tinggi dan mudah dikonsumsi. Tedapat beberapa jenis sup yang bisa dibuat untuk balita seperti sup sayur dan sup kacang lentil.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Editor : Nancy Junita
Sumber : Boldsky.com
Bagikan

Tags :


Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro