Anak sakit/boldsky.com
Health

Tips Mengatasi Kolik Pada Anak

Fitri Rachmawati
Selasa, 7 April 2015 - 14:45
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA—Dokter Spesialis Anak dari Universitas Airlangga dr Ahmad Suryawan mengatakan kolik atau gejala nyeri perut yang muncul secara tiba-tiba biasa diderita pada anak usia 3 minggu atau 3-4 bulan.

Penyebab kolik biasanya disebabkan oleh alergi laktosa pada susu sapi, terlalu banyak udara hingga karena psikis yaitu hubungan antara orang tua dan anak.

“Kolik ini tidak terlalu berbahaya dan akan mereda secara spontan, tetapi jika kolik disertai dengan kegagalan tumbuh anak sebaiknya di periksa,” tuturnya Selasa (07/04/2015).

Untuk ciri dari gejala kolik ini biasanya si kecil rewel atau menangis yang mulai dan berhentinya tanpa penyebab yang kurang jelas, dan berlangsung selama 3 jam atau lebih dalam sehari.

Bisa juga terjadi 3 hari per minggu dan 1 minggu yang biasanya tidak disertai dengan kegagalan tumbuh. Namun, tidak sedikit disertai dengan kegagalan tumbuh yang dinilai sangat berbahaya bagi kesehatan anak.

Sedangkan untuk cara mengatasinya ibu bisa mencoba menggendong dan mengayun-ayun si kecil secara perlahan, usap perut bayi dengan lembut.

Selain itu, ibu bisa mencoba memasang musik dengan suara perlahan atau bawa anak berkeliling naik kendaraan. Meningkatkan frekuensi pemberian makan dinilai sangat baik untuk mengatasi kolik, an dianjurkan tidak boleh memberikan dot.

Ibu bisa mencoba mengurangi ketegangan pada bayi dengan cara memandikannya dengan air hangat, dan jika gejala kolik tidak kunjung reda dan disertai kegagalan tumbuh pada anak sebaiknya dikonsultasikan ke dokter.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Bagikan

Tags :


Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro