Fashion

Grand Opening of ICE-BSD City Tampilkan 2 Konser

Atiqa Hanum
Selasa, 14 Juli 2015 - 00:53
Bagikan

JAKARTA—ICE (Indonesia Convention Exhibition) berlokasi di kawasan BSD City, Serpong, Tangerang akan menampilkan dua konser pilihan yakni Konser Kolaborasi “A Night to remember with Afgan & Raisa” dan Konser Magenta Orchestra “A Tribute to Composers”.

Direktur Promotor Dyandra Mas Entertainment Roderick Tjandra mengatakan dua konser pilihan itu merupakan bagian dari beberapa acara Grand Opening ICE yang dikemas dengan standard konser International, dilengkapi dengan tata lampu dan tata suara sekelas konser-konser dunia seperti yang pernah di adakan di ICE sebelumnya.

“ICE berdiri diatas lahan seluas 22 hektar. Dengan bangunan seluas 200.000 meter persegi, ICE memiliki 10 area pameran, masing-masing 50.000 meter persegi baik indoor maupun outdoor, 3600 meter persegi gedung pertemuan/ pertunjukkan (convention hall) dan 33 ruang pertemuan yang dapat menampung kurang lebih 10 ribu orang dan lahan parkir dengan kapasitas 3000 mobil,” jelasnya, Senin (13/7).

Industri MICE (Meeting, Incentive, Conference, Exhibition), tambahnya, merupakan industri dengan perkembangan bisnis yang maju dan dinamis. Ceruk bisnis dengan pemain yang masih sedikit dan demand yang terus berkembang seiring dengan perkembangan dunia hiburan dan pameran di Indonesia merupakan peluang yang penuh potensi yang ditangkap oleh Sinarmas Land dengan menghadirkan sebuah kawasan yang difokuskan sebagai tempat penyelenggaraan event-event berskala internasional yang dapat menampung ribuan pengunjung.

Rangkaian acara All Eyes to Ice terus berlanjut pada tanggal 9 Agustus 2015 dengan menghadirkan pertunjukkan konser musik megah “A Tribute to Composers” yang digawangi oleh Andi Rianto dan Magentra Orchestra. Konser ini menghadirkan serangkaian penyanyi papan atas Indonesia yang telah mengukuhkan diri sebagai barometer musik di tanah air, diantaranya adalah Ruth Sahanaya, Harvey Malaihollo, Ari Lasso, Rossa, Marcell Siahaan,  Judika, Maudy Ayunda dan Zahra Damariya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Atiqa Hanum
Bagikan

Tags :


Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro