Health

Imunisasi Mampu Cegah Beragam Penyakit Berikut Ini

Mia Chitra Dinisari
Selasa, 3 Mei 2016 - 14:45
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA- Imunisasi adalah cara mencegah penyakit-penyakit tertentu menjadi berat sehingga anak terhindar dari kecacatan dan kematian.

Ada beberapa Penyakit yang Dapat Dicegah Dengan Imunisasi (PD3I) di antaranya adalah tuberkolosis, hepatitis B, polio, difteri, tetanus, pertusis, campak, diare akibat rotavirus, radang selaput otak akibat HiB atau pnemokokus, dan masih banyak lagi. Untuk melindungi anak dari kecacatan dan kematian PD3I ini diperlukan cakupan imunisasi yang terus menerus tinggi. Artinya, jumlah anak yang diimunisasi terhadap suatu penyakit dan dampak beratnya. Apabila cakupan imunisasi menurun, akan terjadi senjang dalam kekebalan komunitas.

Bayi dan anak harus menerima imunisasi sedini mungkin untuk mencegah penyakit-penyakit yang menyebabkan kecacatan dan kematian. Namun demikian, perlindungan terhadap berbagai macam penyakit diperlukan sepanjang hidup, tidak hanya setelah anak menjelang remaja, namun juga ketika menginjak masa dewasa, bahkan usia lanjut. Untuk mempertahankan kekebalan komunitas tetap tinggi pada segala usia, diperlukan imunisasi untuk semua sepanjang hidup.

Direktur Jenderal Pencegahan Penyakit dan Penyehat Lingkungan, Kementerian Kesehtatan Republik Indonesia, dr. Prima Josephine, MKM mengatakan, “Saat Pekan Imunisasi Nasional (PIN) Polio 2016 pada Maret lalu, economic cost yang harus dibayar mencapai Rp 45 miliar.” ujarnya dalam siaran pers yang diterima Bisnis.com

Lebih lanjut Prima menegaskan, dana tersebut merupakan tanggungan pemerintah pusat untuk logistik vaksin. Jumlahnya bertambah banyak karena pemerintahan daerah pun mengeluarkan biaya operasional yang tidak sedikit. Biaya tinggi untuk imunisasi ini bisa membengkak hingga Rp 1 triliun untuk memasok vaksin di Posyandu se-Indonesia.

"Pada PIN Polio 2016, BUMN ini memasok sebanyak 1,4 juta vial vaksin polio 20 dosis. Anggaran yang dikeluakan Kementerian Kesehatan ini didistribusikan melalui Dinas Kesehatan di daerah," katanya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Bagikan

Tags :


Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro