Ilustrasi: Anak bermain gadget
Health

Kapan Waktu Tepat si Kecil Bermain Gadget?

Atiqa Hanum
Kamis, 24 November 2016 - 23:22
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA—Persepsi orangtua yang beranggapan anak akan menjadi lebih pintar karena terbiasa menggunakan gadget bukanlah anggapan yang sepenuhnya benar, karena si kecil tetap harus mengikuti aturan main yang diciptakan ayah bunda.

Psikolog keluarga Astrid WEN menjelaskan waktu penggunaan untuk layar elektronik termasuk komputer dan televisi (tidak hanya smartphone) yang disarankan adalah 30 – 60 menit per hari.

Waktu yang disarankan itu tentu bukan seterusnya tapi dibagi-bagi misalnya 10 menit pagi, 10 menit siang dan 10 menit malam. Sedangkan, untuk anak usia 0 - 2 tahun, dilarang sama sekali,” tegasnya dalam acara Ngobrol Bareng Santai (Ngobras) di Cassis Kitchen, Jakarta, Kamis (24/11/2016).

Dia menjelaskan beberapa tips bagi para orang tua apa yang sebaiknya dilakukan dan apa yang tidak semestinya dilakukan. Pertama, adalah tidak membiarkan anak bermain gadget di waktu makan. Lalu, tidak membiarkan anak bermain gadget 1 jam sebelum waktu tidur.

Penting sekali orangtua mematikan notifikasi suara-suara sebelum tidur entah dari smartphone, televisi maupun komputer dan laptop,” katanya.

Dia juga menegaskan perlu sekali melakukan pendampingan saat anak menggunakan gadget, meskipun hal ini masih sulit dilakukan sebagian orangtua bekerja. Tetap berkomunikasi dengan anak dengan cara membatasi waktu penggunaan gadget, misalnya hanya 10 menit setiap kali main.

Kalau anak marah dan menangis, Anda tentu sudah harus menyiapkan kegiatan lain yang melibatkan interaksi dengan orangtua/orang dewasa lainnya dengan melibatkan tatapan mata, ada interaksi dua arah dan lain sebagainya,” tandasnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Atiqa Hanum
Editor : Rustam Agus
Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro