Ilustrasi/Zentsvena
Fashion

Cek di Sini Makna Riasan Wajah Anda

JIBI
Senin, 19 Desember 2016 - 11:39
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA - Makeup menjadi ‘jendela’ dalam memperkenalkan kepribadian Anda.

Membaca karakter dari makeup bisa dilakukan dengan mengenal tipenya, yakni sama-sekali tak mengenakan kosmetika, menggunakan kosmetika secara natural, profesional, dan glamor.

Makeup yang membentuk citra diri, membuat Anda bisa menjadi aset perusahaan atau justru hambatan. Meski ini hanya masalah psikologi, ada beberapa penelitian yang menunjukkan keterkaitan antara makeup dengan kepercayaan diri, serta kompetensi, salah satunya penelitian yang dilakukan ilmuwan di Harvard dan Boston University.

Para peneliti di dua universitas itu menunjukkan pengaruh jenis makeup dengan citra diri seseorang. Penelitian ini melibatkan 25 perempuan dari berbagai etnis dan usia. Awalnya mereka difoto sebelum menggunakan makeup, kemudian difoto lagi dengan riasan dalam tiga tampilan berbeda yaitu, natural, profesional, dan glamor.

Para peneliti lantas membuat panel yang terdiri dari 149 orang dewasa untuk melihat foto-foto 25 perempuan tadi, sebelum dan sesudah ber-makeup. Mereka menilai berdasarkan tampilan yang disukai, ketertarikan, kompetensi, dan kepercayaan.

Hasilnya, semua foto dengan makeup memiliki peringkat lebih tinggi secara signifikan dalam hal kompetensi dibandingkan dengan foto ‘polos’ alias tanpa makeup.

Tampilan profesional, memiliki nilai yang lebih tinggi untuk kategori tampilan yang disukai, sedangkan riasan alami atau natural memiliki nilai tinggi dalam hal kepercayaan. Hasil penelitian ini memberikan gambaran jenis riasan yang disukai perusahaan adalah yang natural.

Sementara itu, terlalu banyak memakai makeup atau bahkan tidak ber-makeup pun dapat mempengaruhi citra diri. Riset menunjukkan, anggota panel menilai dua kategori makeup ekstrem -baik yang glamor maupun polos, dapat mengurangi potensi promosi.

Keputusan menggunakan makeup glamor maupun tidak ber-makeup sama sekali akan berakibat buruk jika mereka hadir dalam pertemuan bisnis yang penting.

Perempuan yang menggunakan tampilan riasan glamor juga dianggap kurang dapat dipercaya dibandingkan dengan tampilan natural atau profesional. Berangkat dari penelitian ini, mungkin Anda akan berpikir dua kali sebelum mengenakan riasan smokey eye untuk ke kantor.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : JIBI
Editor : Nancy Junita
Sumber : Tempo.co
Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro