Jaya Suprana/Antara
Relationship

Malumologi, Ajakan Jaya Suprana Bangun Kerendahan Hati

Kurniawan A. Wicaksono & Thomas Mola
Rabu, 26 Juli 2017 - 09:02
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA - Istilah kelirumologi, alasanologi, humorologi, menjadi beberapa istilah yang sangat akrab dengan Jaya Suprana. Pendiri Rekor MURI ini rupanya ingin menempatkan kembali secara jernih hal-hal praktis yang sering salah persepsi.

Salah satu fenomena yang menurutnya perlu mendapat perhatian ialah terkikisnya rasa malu bangsa Indonesia. Jaya berinisiatif merilis buku Malumologi sebagai sebuah telaah terhadap fenomena rasa malu.

Jaya menjelaskan malumologi merupakan telaah mengenai fenomena rasa malu yang ternyata memiliki peran sangat penting dalam membentuk etika, moral, akhlak serta budi pekerti manusia. Terkikisnya rasa malu memiliki dampak pada maraknya korupsi, kekerasan, kerakusan, dan banyak kejahatan lainnya.

“Krisis peradaban seperti angkara murka terorisme, korupsi, kerakusan, kekerasan, kebencian yang sedang terjadi di planet bumi masa kini merupakan akibat manusia makin kehilangan rasa malu,” tulisnya kepada Bisnis.

Jaya menegaskan malumologi bukan ilmu bikin malu tetapi sebuah telaah terhadap fenomena rasa malu. Metode yang dipakai untuk menelaah rasa malu dapat menggunakan ilmu-ilmu yang sudah ada seperti psikologi, sosiologi, biologi hingga filsafat.

Melalui malumologi, yang merupakan gabungan dari kata “malu” dan “logos”, Jaya seakan ingin kembali mengajak banyak orang untuk belajar rasa malu. Dalam tradisi pemikiran timur, rasa malu memainkan peran penting sebagai salah satu landasan moralitas hingga tata nilai kehidupan.

Kata “malu” sendiri memiliki beberapa arti seperti merasa sangat tidak enak hati, hina, rendah, dan sebagainya karena berbuat sesuatu yang kurang baik; segan melakukan sesuatu karena ada rasa hormat, agak takut, dan sebagainya; kurang senang.

Malumologi nampaknya bukan untuk menonjolkan rasa minder atau rendah diri tetapi lebih ingin mengasah kepekaan dan kerendahan hati.

Dalam salah satu tulisannya, Jaya mengutip puisi Malu Aku jadi Orang Indonesia karya Taufik Ismail, “Di negeriku budi pekerti mulia di dalam kitab masih ada, tapi dalam kehidupan sehari-hari bagai jarum hilang menyelam di tumpukan jerami selepas menuai padi”.

Kemudian, diakhiri dengan kalimat, “Di sela khalayak aku berlindung di belakang hitam kacamata dan kubenamkan topi baret di kepala. Malu aku jadi orang Indonesia!”

Jaya berpendapat dengan mengaku malu, sang penulis puisi yang juga orang Indonesia secara tidak langsung membuktikan bahwa masih ada orang Indonesia yang masih memiliki rasa malu.

Namun pada kenyataan, sayang setriliun sayang, ternyata memang banyak orang Indonesia tidak memiliki rasa malu.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Sumber : Bisnis Indonesia
Bagikan

Tags :


Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro