Perawatan rambut/Loreal
Fashion

Sebelum Menyalahkan Sampo, Kenali Dulu Masalah Rambut dan Kulit Kepala

Ramdha Mawaddha
Senin, 20 November 2017 - 17:41
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA - Merawat rambut merupakan bagian yang tak terpisahkan dalam diri perempuan. Oleh karena itu, rambut sebagai mahkota perempuan penting mendapatkan perawatan yang tepat dan sehat.

Perawatan utama untuk rambut yang umum digunakan adalah sampo. Cairan pembersih rambut ini dipercaya mampu menyehatkan dan membuat rambut tetap bersih. Kendati demikian, memakai sampo tak cukup jadi jaminan bahwa rambut akan tetap segar, sehat dan kuat.

Menurut dokter spesialis kulit dan kelamin Sari Chaerunnisa, masalah rambut erat kaitannya dengan kondisi kulit kepala. Kulit kepala, tambahnya, tak jauh berbeda dengan kulit lain yang memimiliki permasalah seperti berminyak, kering ataupun bersisik.

Kendati demikian, perawatan yang diberikan pada rambut harus disesuaikan dengan kondisi kulit kepala. Seperti kulit kepala berminyak akan menyebabkan rambut cepat lepek, sehingga disarankan untuk rajin mencuci rambut.

Sari mengatakan, kondisi rambut normal memang pada dasarnya berkilau dan tampak bersinar di bawah cahaya. Oleh karena itu, jika kondisi rambut tidak lagi berkilau, berarti rambut mengalami kerusakan. "Saat rambut bercabang, itu juga masalah, karena pada dasarnya rambut itu elastis," ujar Sari.

Selain faktor kulit kepala, tambahnya, intensitas mencuci rambut juga memegang peran penting. Dari ilmu kedokteran, mencuci rambut yang dianjurkan adalah tiga kali seminggu. Namun,bagi orang yang memiliki kulit kepala berminyak, sebaiknya mencuci rambut setiap hari.

"Kalau pakai sampo tiap hari maka kulit kepala akan kering," tambah Sari.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Ramdha Mawaddha
Editor : Nancy Junita
Bagikan

Tags :


Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro