Kuliner

Waralaba Kue Chateraise Diimpor Langsung dari Jepang

Wike Dita Herlinda
Jumat, 24 November 2017 - 12:11
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA—Chateraise Co. Ltd. Menjajaki pasar Indonesia dengan membuka gerai pertamanya di lantai LG Senayan City Shopping Mall Jakarta. Grand opening dari rantai ritel kue basah terbesar di Jepang itu membuka gerainya pada Jumat (24/11/2017).

PT Chateraise Gobel Indonesia merupakan perusahaan joint venture antara Chateraise dan Gobel Group. Untuk geri pertamanya di Indonesia, Chateraise menjual sekitar 50 item seperti cake, gift, double choux cream (kue sus), legendary fresh cream shortcake, baked cake, kue kering, dan kue jepang yang dibuat dari bahan-bahan pilihan seperti krim segar, telur, dan kacang merah dari Hokkaido.

“Adapun, produk-produk Chateraise diimpor langsung dari pabriknya di Jepang dengan menjaga kualitas kualitas bahan-bahan tersebut,” kata Presiden Chateraise Co. Ltd. Hiroshi Saito saat grand opening gerai perdana, Jumat (24/11/2017).

Saat ini, jumlah toko Chateraise di luar negeri mencapai 46 toko, yang mana 21 di antaranya berada di Singapura, 4 di Taiwan, 4 di Malaysia, 13 di Hong Kong, 2 di Korea Selatan, 1 di Uni Emirat Arab, dan 1 di Thailand.

“Pada April 2015, kami membuka toko Chateraise Jurong East di Singapura, dan kali ini Chateraise Senayan City akan menjadi toko kami yang ke-47. Kami berencana membuka sekitar 50 toko lagi tahun ini,” jelas Saito.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Bagikan

Tags :


Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro