Ilustrasi pengecekan kadar gula darah terhadap penderita diabetes melitus/Reuters
Health

Kekurangan Vitamin D Bisa Tingkatkan Risiko Diabetes

Newswire
Minggu, 22 April 2018 - 15:02
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA -- Diabetes bisa menyerang siapa saja, terutama yang tidak disiplin dalam mengatur asupan gula dan memiliki pola hidup tidak sehat. Tetapi, kekurangan vitamin D juga bisa meningkatkan risiko terserang penyakit ini.

Dilansir dari Antara, Minggu (22/4/2018), para peneliti di University of California (UC) San Diego, AS dan Seoul National University, Korea Selatan (Korsel) mempelajari 903 orang dewasa sehat di usia rata-rata 74 tahun. Mereka disebut tidak memiliki indikasi pra diabetes ataupun diabetes selama kunjungan klinik pada 1997-1999.

Para peneliti kemudian mengikuti para partisipan sampai 2009, sembari mengukur tingkat vitamin D dan glukosa dalam darah para partisipan.

Seiring berjalannya waktu, ada 47 kasus baru diabetes dan 337 kasus baru pra diabetes, di mana kadar gula darahnya lebih tinggi dari biasanya. Meski demikian, kadar gula yang tercatat masih belum cukup tinggi untuk dikategorikan sebagai diabetes tipe 2.

"Kami menemukan bahwa mereka yang kadar 25-hidroksivitamin D dalam darah berada di atas 30 ng/ml memiliki sepertiga risiko diabetes. Sementara itu, mereka yang kadarnya di atas 50 ng/ml memiliki seperlima dari risiko terkena diabetes," papar Sue K. Park dari Seoul National University College of Medicine.

Profesor di UC San Diego, Cedric F. Garland, mengungkapkan seseorang yang memiliki tingkat 25-hidroksivitamin D di bawah 30 ng/ml dianggap kekurangan vitamin D. Adapun orang yang kekurangan vitamin D lima kali lebih berisiko terkena diabetes dibandingkan mereka dengan yang di atas 50 ng/ml.

Para peneliti mengatakan saat ini, rata-rata jumlah vitamin D harian yang direkomendasikan adalah 400 IU (International Unit) untuk anak-anak hingga 1 tahun.

Lalu, 600 IU untuk usia 1-70 tahun (kurang untuk wanita hamil atau menyusui) dan 800 IU untuk usia di atas 70 tahun.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Newswire
Editor : Annisa Margrit
Sumber : Antara
Bagikan

Tags :


Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro