Seorang pendukung tim kesebelasan Rusia mengecat pipinya dengan warna bendera Rusia./Reuters
Fashion

Nonton Piala Dunia 2018 Sambil Wisata Kuliner di Ah Poong Food Market Bogor

Agne Yasa
Kamis, 14 Juni 2018 - 22:39
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA – Menghabiskan waktu libur Lebaran di kawasan Bogor, banyak tempat menarik yang dapat dikunjungi bersama keluarga, salah satunya Ah Poong Food Market.

Terletak di area seluas 80.000 m2, Ah Poong Food Market dilengkapi dengan berbagai fasilitas wisata yang dapat dinikmati pengunjung, seperti 80 tenant makanan ringan hingga main course, wahana permainan anak (archery dan ATV), wahana permainan air (perahu sampan, bumper boat, dan water ball), serta Mushola.

Aida Ristany, Head of Sales Marketing Ah Poong Food Market mengatakan sejak berdiri pada 2013, Ah Poong Food Market menjadi pusat kuliner bergaya food court dengan menggabungkan pesona indah sungai Cikeas dan suasana pegunungan.

“Untuk terus meningkatkan kepuasan para pengunjung, kami tidak berhenti berinovasi dalam menghadirkan pengalaman wisata kuliner terdepan bagi masyarakat Sentul, Bogor, Jakarta, dan sekitarnya," katanya, melalui keterangan tertulisnya, Kamis (14/6/2018).

Selama libur lebaran tahun ini, Ah Poong menyelenggarakan beberapa aktivitas hiburan yang dapat dinikmati para pengunjung seperti Live Music, area selfie bersama human statuedan nonton bareng (nobar) FIFA World Cup 2018.

Pengunjung Ah Poong dapat menikmati alunan musik modern yang dibawakan oleh group band lokal ternama di area Amphitheater, Ah Poong Food Market. Para pengunjung juga diperbolehkan untuk memilih lagu dan bernyanyi di panggung Live Music.

Aktivitas lain yang dapat dilakukan pengunjung untuk menikmati kemeriahan libur lebaran di Ah Poong Food Market adalah selfie bersama Human Statue. Menggunakan kostum yang menarik, kehadiran Human Statue diyakini akan mengundang perhatian para pengunjung baik anak-anak hingga yang berusia dewasa untuk berfoto selfie bersama.

Selain itu, perhelatan FIFA World Cup 2018 juga menjadi kesempatan untuk menyaksikannya bersama. Ah Poong menghadirkan program Pesta Bola FIFA World Cup 2018.

Dari 15 Juni hingga 15 Juli 2018 para pengunjung dapat nonton bareng (nobar) bersama keluarga dan teman terdekat di Ah Poong Food Market dengan dekorasi nuansa FIFA World Cup yang ditampilkan di area nobar.

“Kami sadar bahwa masyarakat mendambakan adanya wisata kuliner yang tidak hanya menghadirkan berbagai menu makanan tetapi juga dilengkapi dengan aktivitas liburan yang menyenangkan. Oleh karena itu, Ah Poong Food Market hadir sebagai pusat kuliner lengkap yang dapat menjadi area wisata bagi segala jenis usia," jelasnya.

Ah Poong Food Market terletak di Sentul City, Bogor. Buka dari pukul 10.00 WIB – 22.00 WIB, dan khusus pada 15 Juni 2018, Ah Poong Food Market buka dari pukul 12.00 WIB – 22.00 WIB.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Agne Yasa
Editor : Maftuh Ihsan
Bagikan

Tags :


Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro