Fashion

Pentingnya Perawatan Kulit Wajah bagi Pria

Mia Chitra Dinisari
Kamis, 13 September 2018 - 10:19
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA - Kulit wajah pria berbeda dengan kulit wajah wanita. Hal ini disebabkan oleh testoteron yang menjadikan kulit wajah pria lebih tebal, lebih memiliki daya tahan, memiliki kemampuan untuk menumbuhkan bulu di area wajah, dan tingkat produksi keringat relatif tinggi.

Hormon ini juga meningkatkan produksi sebum sehingga membuat kulit pria cenderung berminyak dan memiliki pori-pori besar. Faktor unik lainnya adalah bahwa kulit wajah pria memerlukan energi. Tanpa energi, penampilan yang tampak awet muda secara perlahan akan memudar sebelum waktunya dan tanda-tanda penuaan mulai tampak.

Kabar baiknya, tanda-tanda penuaan pada kulit wajah pria muncul cenderung lebih lambat dibandingkan dengan kulit wajah wanita. Sayangnya ketika tanda-tanda penuaan tersebut mulai muncul, proses penuaan kulit berakselerasi secara dramatis. Hal ini pun menyebabkan wajah tampak lebih lelah. Sebuah tampilan yang justru ingin dihindari oleh pria.

"Wanita usia 30 an wajah sudah mulai mengalami penuaan sementara pria 40 an ke atas. Hal ini karena 
Kulit lebih tebal dan kelenjar lebih banyak sehingga lebih lama menuju proses penuaan," ujar Dermatologist dr. Eddy Karta, Sp. KK  di Jakarta.

Dia juga mengatakan kulit pria juga umumnya lebih tebal dan cepat berkeringat karena aktivitasnya lebih berat dibandingkan perempuan.

Karena lambatnya proses penuaan itu, katanya, membuat pria malas merawat wajah. Padahal, perawatan pada pria sangat penting karena masalah hormon testosteron tadi.

Dimana hormon tersebut membuat pertumbuhan bulu lebih banyak sehingga perlu shaving yang berisiko terjadi peradangan karena luka saat bercukur.

Atau juga tingkat keringat dan minyak berlebih membuat kulit pri jadi mudah berjerawat. Dia mengatakan selama ini masalah kulit yang banyak dikeluhkan pria adalah jerawat, radang dan iritasi.

Dia menyebutkan skin care atau perawatan wajah yang diperlukan pria adalah tabir surya, pembersih wajah dan pelembab.

Dan penting diperhatikan agar produk yang digunakan mengandung anti oksidan karena bisa mengurangi produksi kelenjar minyak akibat aktivitas tinggi.

"Sedangkan usia yang cocok memulai perawatan adalah ketika berumur 20 tahun," tambahnya.

Dia juga menjelaskan rutinitas membersihkan wajah dan pemberian skin care juga harus disesuaikan dengan aktivitas. Misalnya jika dia beraktivitas tinggi maka perlu membersihkan wajah tiga kali sehari.

Tussy Inggriani – Product Specialist Oriflame Indonesia mengatakan itulah mengapa, ketika berbicara mengenai perawatan kulit, penting sekali bagi pria untuk menggunakan produk yang didesain khusus jika ingin mengembalikan penampilan yang muda, sehat, dan penuh energi.

Menurutnya seorang pria yang ingin selalu tampil segar dan muda, maka perawatan kulit merupakan investasi jangka panjang yang penting.

"Karena itulah kami meluncurkan skin care khusus pria NovAge Men untuk menyamarkan tampilan kerut di wajah, memberikan efek segar yang menjaga fungsi sel kulit dan mengoptimalkan kapasitas antioksidan alami yang membantu merawat kulit," ujarnya.

Berikut langkah perawatan kulit wajah bagi pria rekomendasi dari Oriflame

LANGKAH 1: PEMBERSIH
Purifying & Exfoliating Cleanser membantu mengangkat sel-sel kulit mati, membersihkan kotoran sehingga kulit tampak bersih dan terasa segar.

LANGKAH 2: MATA
Eye Rescue Gel didesain khusus untuk area mata yang sensitif dengan teknologi terkini untuk membantu mengurangi tanda-tanda kelelahan.

LANGKAH 3: BOOST
Mengandung bahan aktif berkonsentrasi tinggi, Energising & Hydrating Booster mengoptimalkan efek hidrasi saat menggunakan pelembap dan membantu memberikan kesegaran, menjaga kelembapan sekaligus menenangkan kulit.

LANGKAH 4: PELEMBAP
Intense Anti-Ageing Face Gel Lotion membantu mengurangi berbagai tanda-tanda penuaan dan juga menjaga kulit tampak terhidrasi sepanjang hari.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Bagikan

Tags :


Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro