Entertainment

Diana Pungky Operasikan Anindya Spa di Nirwana Gardens Bintan

Reni Efita
Senin, 2 Desember 2013 - 11:03
Bagikan

Bisnis.com,BINTAN– The Andaru Spa Jakarta, pusat perawatan spa berbasis tradisi Indonesia melebarkan sayap bisnisnya dengan meresmikan pengoperasian The Anindya Spa by Andaru untuk menyasar pasar internasional di Mayang Sari Beach Resort, Nirwana Gardens, Lagoi, Bintan, Kepulauan Riau.

Salah seorang  pemilik  The Andaru Spa yang juga Direktur The Anindya Spa Annie Savitri mengatakan untuk mengoperasikan The Anindya Spa by Andaru ini pihaknya berkolaborasi dengan manajemen Nirwana Gardens, yang merupakan resot dengan target pasar internasional.

Grand opening The Anindya Spa by Andaru yang dilakukan oleh Aisyah Sani isteri Gubernur Kepulauan Riau Muhammad Sani pada Sabtu sore (30/11/2012) merupakan langkah awal dari Nirwana Gardens untuk mewujudkannya obsesinya menjadi hotel resot dan spa terkenal di internasional.

“Diharapkan Anindya bisa ke luar negeri. Treatment yang kita bawa dari haritage Indonesia,” kata Annie yang juga Ketua Lembaga Sertifikasi Spa Nasional ini.

Tiga orang pemilik The Andaru Spa yaitu ahli spa Annie Savitri, pengusaha Levita Supit, dan artis nasional Diana Pungky merasa bangga dengan beroperasinya The Anindya Spa by Andaru di Nirwana Gardens, karena targetnya untuk memasarkan produk spa berbasis tradisi Indonesia kepasar internasional.

“Kami bangga membuka Anindya Spa di sini untuk memasarkan produk kita ke luar negeri,” kata artis Diana Pungky.

Annie optimistis dengan beroperasinya The Anindya Spa di Nirwana Gardens ini, karena pihaknya menawarkan spa yang berbasis tradisi Indonesia yang tidak ada di tempat lain dan Nirwana Gardens juga mempunyai lima hotel dan resot yang berbeda.

Selain di Mayang Sari, Anindya Spa juga terdapat di Healt Club Nirwana Gardens yang dilengkapi dengan salon. Tahap awal pihaknya menginvestasikan modal sekitar Rp2 miliar.
Nama Anindya, kata Annie, berasal dari bahasa sansekerta yang artinya kecantikan yang sempurna.

“Kita harapkan tidak saja hanya ibu-ibu bukan menjadi cantik, tetapi konsep holistik yaitu kecantikan jiwa raga dan sukma. Jadi keseluruhannya tergabung dalam satu konsep. Sedangkan Andaru artinya wahyu, adalah suatu berkah yang tidak diberikan kepada semua orang. Dan hanya orang-orang terpilih. Arti lainnya Anindya mendapatkan suatu berkah untuk menjadi lebih besar," kata Annie.

Sementara itu, Abdul Wahab, Vice President Nirwana Gardens mengatakan sekitar 90% tamu Nirwana Gardens yang sudah beroperasi selama 17 tahun ini berasal dari luar negeri antara lain Singapura, Jepang, China, Korea Selatan, Eropa. Pihaknya akan menawarkan spa tersebut dalam paket penginapannya.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Reni Efita
Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro