Kemacetan tidak hanya mengakibatkan stres pada individunya, tapi juga pada mesin mobilnya. Sehingga, perlu 'vitamin' khusus untuk melindungi mobil tersebut./JIBI
Fashion

Ini Waktu Penggantian Oli yang Tepat

Azizah Nur Alfi
Sabtu, 12 September 2015 - 17:23
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA - Kemacetan tidak hanya mengakibatkan stres pada individunya, tapi juga pada mesin mobilnya. Sehingga, perlu 'vitamin' khusus untuk melindungi mobil tersebut.

Perwakilan bengkel G-Speed Galuh Laksono menuturkan kondisi berhenti dan kembali berjalan merupakan titik paling ekstrim bagi mesin mobil. Semakin sering mobil terjebak kemacetan, maka semakin membutuhkan perlindungan oli yang tepat untuk mencegah keausan mesin.

Agar oli berfungsi maksimal, dia menyarankan penggantian oli sebaiknya dilakukan per 5.000 km. Ini dengan perhitungan kendaraan di ibu kota yang sering terjebak kemacetan.

"Yang saya tahu, tertera dari pabrik antara 7.500-10.000 km. Ini untuk penggunaan jalan bebas hambatan. Tapi kita tahu di sini tol pun sekedar nama. Faktanya masih macet juga," katanya dalam acara Castrol Magnetic Stop-Start Family Funcity 2015 di Pacific Place Jakarta, Sabtu (12/9/2015).

Senior development technologist dari Castrol Gareth Bracchi menjelaskan Castrol Magnatec Stop-Start didesain khusus untuk kondisi berhenti dan kembali berjalan dengan molekul pintar yang menempel pada mesin, membentuk lapisan self-healing sehingga dapat memberikan perlindungan 20% lebih baik dalam mencegah keausan mikroskopik. Ini terbukti pada tes mesin OM646LA sebagai bagian dari spesifikasi ACEA terkini.

Lapisan perlindungan self-healing ini dapat melindungi mesin karena meskipun molekul terkikis ketika melawan tekanan, molekul lainnya segera mengisi dan mengembalikan lapisan perlindungan ke bentuk semula.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Azizah Nur Alfi
Bagikan

Tags :


Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro