Cemas/boldsky.com
Health

Orang Perfeksionis Rentan Mengalami Rasa Cemas

Duwi Setiya Ariyanti
Kamis, 12 November 2015 - 11:20
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA--Kendati rasa cemas datang tanpa diketahui penyebab pastinya, terdapat beberapa orang yang memiliki kecenderungan cepat merasa cemas seperti orang yang memiliki sifat perfeksionis.

Psikiater dari Klinik Psikosomatis RS Omni Alam Sutera, Andri mengatakan beberapa orang secara alami memiliki kecenderungan rawan merasa cemas. Pasalnya, orang yang perfeksionis selalu menuntut kesempurnaan baik dari dirinya, orang lain dan lingkungannya.

Sifat konsisten, persisten, ketat terhadap ketepatan waktu akan mendorong diri selalu tak puas serta merasa tak nyaman terhadap lingkungannya.

"Kepribadian perfeksionis menuntut dirinya untuk selalu perfect, sikapnya yang persiten, konsisten dan ketat terhadap waktu. Orang seperti ini tegang setiap saat. Ke lingkungannya juga merasa kurang nyaman terus," ujarnya dalam jumpa pers di Jakarta, Rabu (11/11/2015).

Sikap ini kebanyakan dimiliki mereka yang justru mempunyai karir yang baik. Hal itulah yang menyebabkan orang dari kelompok ini cenderung lebih cepat cemas dan depresi padahal keduanya termasuk dalam gangguan jiwa.

"Gangguan jiwa kebanyakan diidap mereka yang berhasil dalam kehidupannya," katanya.

Meski begitu kecenderungan untuk cemas dan depresi tergantung ke sistem pertahanan masing-masing dalam menyikapi masalah serta tekanan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Bagikan

Tags :


Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro