Senior Brand Manager Pepsodent Imelda Wira dan Dekan Fakultas Kedokteran Gigi Universitas Mahasaraswati Dewa Made Wedagama./Bisnis.com-Ni Putu Eka Wiratmini
Health

BKGN 2017, Pemeriksaan Gigi Gratis di Bali

Ni Putu Eka Wiratmini
Senin, 23 Oktober 2017 - 10:41
Bagikan

Bisnis.com, DENPASAR – Warga Denpasar berkesempatan memeriksa dan merawat gigi gratis selama tiga hari, dari 23-25 Oktober 2017.

Pelayanan gartis itu digelar dalam rangka Bulan Kesehatan Gigi Nasional (BKGN) 2017. Kegiatan ini merupakan kerja sama antara Pepsodent dengan Persatuan Dokter Gigi Indonesia (PDGI) dan Asosiasi Fakultas Kedokteran Gigi Indonesia (AFDOKGI).

Dekan Fakultas Kedokteran Gigi Universitas Mahasaraswati Dewa Made Wedagama menjelaskan rangkaian BKGN meluas di 22 FKG seluruh Indonesia, salah satunya FKG UNMAS Bali. Selama tiga hari warga Denpasar dan sekitarnya diberi kesempatan untuk melakukan pemeriksaan serta perawatan gigi secara gratis.

Masyarakat dapat memanfaatkan BKGN 2017 untuk mendapatkan perawatan gigi gratis seperti pencabutan dan penambalan gigi yang tidak melibatkan perawatan saraf gigi, pembersihan karang gigi, dan fissure sealant.

"Setiap tahun menjadi momen untuk meningkatkan keluarga Indonesia memeriksa kesehatan gigi secara rutin," kata Wedagama.

Pihaknya telah menyediakan 60 dokter gigi baik umum maupun spesialis untuk merawat gigi masyarakat Denpasar di acara BKGN 2017.

BKGN telah digelar di Bali sejak 2012 dan antusiasme masyarakat sejak sangat tinggi. Senior Brand Manager Pepsodent Imelda Wira mengatakan pihaknya terus berupaya untuk konsisten dalam menekan jumlah penderita gigi berlubang di Indonesia.

 

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Bagikan

Tags :


Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro