Foto resmi pernikahan Meghan Markle dan Pangeran Harry/Twitter@kensingtonplace
Entertainment

Bukan Namibia, Ini Lokasi Bulan Madu Pangeran Harry & Meghan Markle

Renat Sofie Andriani
Senin, 28 Mei 2018 - 16:14
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA – Menjadi pasangan pengantin baru paling kesohor bisa jadi berkah juga merepotkan. Pangeran Harry dan Meghan Markle kabarnya harus gonta-ganti rencana bulan madu karena alasan privasi dan keamanan.

Beberapa waktu lalu tersiar kabar jika pasangan yang datang dari negara dan latar belakang berbeda ini akan bertolak ke Namibia untuk bulan madu mereka. Seiring meluasnya kabar ini ke khalayak dunia, kabar lain justru menyiarkan bahwa Namibia bukanlah tempat tujuan mereka berbulan madu.

Pakar kerajaan Omid Scobie mengamini spekulasi ini, serta menegaskan bahwa informasi daerah tujuan yang telah beredar luas sebenarnya bukanlah tempat yang Harry dan Meghan akan tuju.

“Tujuan bulan madu [Harry dan Meghan] telah beberapa kali berubah sejak mereka mulai merencanakan,” kata Scobie kepada ELLE.com.

“Jika lokasi [bulan madu] bocor sebelum perjalanan dilakukan, maka akan membahayakan keselamatan mereka dalam perjalanan, dan mereka akan disarankan oleh tim perlindungan untuk mengubah rencana,” lanjut Scobie.

Situasi yang sama, ungkapnya, pernah dialami Pangeran William dan Kate Middleton selepas pernikahan mereka pada tahun 2011. Petugas perlindungan harus melakukan pengintaian di dua tujuan sebelum menetapkan Seychelles untuk bulan madu William dan Kate.

Satu yang setidaknya pasti adalah Harry dan Meghan akan berbulan madu di Afrika.

“Afrika telah memainkan peran besar dalam hubungan Harry dan Meghan — itu adalah tempat keduanya jatuh cinta, tempat mereka berlibur sebelum pertunangan, bahkan tempat Harry membeli berlian untuk cincin Meghan,” kata Scobie.

“Itu adalah satu sisi dunia di mana Harry merasa bisa menjadi dirinya sendiri. Dia telah berakar di sana dan memiliki sejumlah besar cinta dan rasa hormat terhadap benua Afrika. Pasangan ini tertarik untuk menjelajahi negara lain di Afrika, dan saya yakin kita akan melihat mereka melakukannya untuk bulan madu,” lanjutnya.

Menurutnya, Harry dan Meghan akan bepergian dengan dua atau tiga petugas perlindungan. Sementara itu, rincian perjalanan mereka akan dirahasiakan.

“Ketika mereka bepergian, tim keamanan menggunakan nama kode untuk mereka, jadi tidak pernah ada jejak digital dari pergerakan mereka,” jelas Scobie, seperti dikutip Cosmopolitan.

Tidak juga akan ada pengumuman luas dari akun Twitter kerajaan tentang hal itu. Istana Kensington telah menekankan bahwa bulan madu itu adalah perjalanan pribadi mereka dan tidak akan ada rincian yang dibagikan ke media.

Setelah menikah pada 19 Mei, Harry dan Meghan memang diketahui sengaja menunda bulan madu mereka untuk menghadiri acara perayaan awal ulang tahun sang ayah, Pangeran Charles.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Editor : Nancy Junita
Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro