Desainer Indonesia Vivi Zubedi melalui Vivi Zubaedi Foundation bekerja sama dengan Bank Indonesia mengembangkan usaha syariah di Indonesia bernama IKRA./Istimewa
Fashion

Vivi Zubaedi Foundation dan Bank Indonesia Luncurkan IKRA

Gloria Fransisca Katharina Lawi
Kamis, 4 Oktober 2018 - 15:03
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA - Desainer Indonesia Vivi Zubedi melalui Vivi Zubedi Foundation bekerja sama dengan Bank Indonesia mengembangkan usaha syariah di Indonesia bernama IKRA.

Sebagai desainer yang sudah malang melintang di dunia fashion modest-wear Indonesia, Vivi tercatat pernah memamerkan karya di New York, Dubai, Inggris, dan sejumlah negara lain.

Bersamaan dengam acara Indonesia Shari'a Economic Festival, Vivi Zubedi Foundation mencoba menaikkan pamor produk industri kreatif Indonesia menjadi produk berskala internasional.

Hal ini seperti yang pernah dia lakukan sebelumnya saat New York Fashion Week F/W 2018, Vivi berhasil membawa kain sasirangan dan tenun pagatan yang berasal dari Kalimantan Selatan menjadi perhatian dunia.

Berkolaborasi dengan Bank Indonesia, Vivi Zubedi Foundation memajukan produk industri kreatif daerah pada sektor makanan dan pakaian dengan nama Indonesia Kreatif Indonesia atau IKRA.

IKRA menjadi wadah usaha dengan prinsip syariah berskala mikro, kecil, dan menengah untuk mengembangkan produknya agar bisa bersaing secara global, sehingga program pemberdayaan ini bisa memberi dampak pada peningkatan pertumbuhan ekonomi nasional.

"Dilihat dari perannya, usaha syarian di Indonesia tidak bisa dipandang sebelah mata. Usaha syariah dapat mengangkat seseorang dari kemiskinan, kerentanan, dan ketimpangan," tutur Vivilewat keterangan tertulis, Kamis (4/10/2018).

Menurut Vivi krisis moneter 1998, misalnya, terbukti bahwa usaha kecil dan menengah (UKM) justru bertahan ketika perusahaan raksasa kolaps.

IKRA memiliki visi dan misi memajukam perekonomian melalui pengembangan usaha syariah sektor makanan dan pakaian. Nantinya, IKRA juga akan membantu para pengusaha bersaing secara global dengan cara membawanya ke kancah internasional.

"Oleh karena itu, inovasi dan pengembangan harus menyasar usaha-usaha syariah secara tepat, karena merekalah salah satu motor penggerak terbesar dalam perekonomian Indonesia," terangnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro