Ilustrasi sindrom putri tidur/Antara
Health

Ini Bahan Pakaian Terbaik untuk Menemani Tidur Anda

Gloria Fransisca Katharina Lawi
Rabu, 31 Oktober 2018 - 02:20
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA -- Tidak semua bahan pakaian cocok untuk mengoptimalkan kualitas tidur Anda, hanya satu jenis bahan pakaian yang cocok bagi tidur Anda.

Berdasarkan sebuah studi dari University of Sydney menyebutkan bahwa orang yang tidur menggunakan pakaian berbahal wol bisa mendapatkan jam ekstra 15 menit.

Bahan wol bisa mengatur suhu tubuh normal dan menjamin kondisi badan terasa nyaman selama tidur. Dengan demikian Anda bisa mendapatkan kualitas tidur yang lebih baik.

Wol seringkali disebut bahan pakaian berserat tinggi yang sangat berguba untuk menjaga keringat pada saat tidur malam hari.

The National Sleep Foundation, menyatakan bahan selain wol untuk tidur adalah sutra yang berfungsi sebagai “thermoregulator". Sayangnya sutera lebih mahal ketimbang bahan pakaian lain.

Berdasarkan survei musim gugur lalu, ada 40% orang dewasa di Inggris mengenakan piyama saat tidur. Ada 20% yang mengenakan celana dalam, dan sisanya tidak mengenakan apapun saat tidur. Survei tersebut juga dipromosikan oleh perusahaan wol untuk mendongkrak penjualan mereka.

Mencemaskan sesuatu adalah salah satu dampak negatif yang mengganggu kita untuk tidur. Jadi, jangan biarkan masalah bahan piyama membuat Anda terlalu stres. Lagipula ada sejumlah hal lain yang perlu dicemaskan misalnya ahli kulit yang mencoba meyakinkan Anda bahwa bahan katun bisa menyebabkan bintik-bintik pada kulit.

National Health Service nampak tidak terlalu memedulikan masalah bahan piyama. Kualitas tidur diukur dari suhu ruangan antara 18C sampai 24C. Jadi, pakailah apapun yang Anda suka untuk membuat Anda nyaman selama tidur.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Editor : Sutarno
Sumber : theguardian.com
Bagikan

Tags :


Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro