Premier film 'A Man Called Ahok'/JIBI/BISNIS-Feni Freycinetia
Entertainment

Dalam 10 Hari "A Man Called Ahok" Tembus 1 Juta Penonton. Ini Pesan Ahok dari Mako Brimob

Feni Freycinetia Fitriani
Sabtu, 17 November 2018 - 16:41
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA--Film biopik berjudul "A Man Called Ahok" mendapat respons positif dari pecinta film di Indonesia.

Meski baru tayang 10 hari di bioskop, film yang terinspirasi dari kehidupan mantan Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok tersebut telah disaksikan oleh satu juta penonton.

Berdasarkan unggahan akun Instagram resmi Ahok, "A Man Called Ahok" sukses ditonton 1.009.303 orang. Data tersebut didapat dari penghitungan yang dilakukan filmindonesia.or.id.

Jumlah penonton "A Man Called Ahok" melebihi film yang sama-sama dirilis pada 8 November, yaitu "Hanum dan Rangga".

Selain tayang perdana di waktu yang sama, banyak penonton mengaitkan kedua film tersebut dengan tensi politik Tanah Air yang sedang memanas.

Seperti diketahui, film "A Man Called Ahok" merupakan kisah Ahok yang kontroversial. Pernah menjadi Gubernur DKI lalu dipenjara karena divonis melakukan penistaan agama.

Sementara itu, film "Hanum & Rangga" baru mencatat 308.480 penonton. Diangkat dari kisah putri pendiri PAN Amien Rais, Hanum Salsabiela Rais, yang justru sangat kontra terhadap Ahok. Meskipun, kedua film tersebut bertema keluarga dan tak ada unsur politik.

Jumlah penonton film "A Man Called Ahok" bahkan telah melampaui film "Dear Nathan" yang tayang sebelumnya dengan 825.933 penonton.

Mengetahui film tentang dirinya menembus 1 juta penonton, Ahok pun menuliskan sepucuk surat untuk para pendukungnya.

Begini isi surat yang ditulis mantan suami Veronica Tan dari kamar tahanan Mako Brimob, Depok, Jawa Barat seperti dikutip dalam post Instagram @Basuki BTP

"Kepada seluruh penonton film A Man Called Ahok, terima kasih atas dukungannya sehingga telah mencapai jumlah penonton sebanyak 1 (satu) juta. Majulah demi kebenaran, kejujuran, perikemanusiaan, dan keadilan.

Salam Dari Mako Brimob,

BTP

Sabtu, 17-11-2018."

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Editor : Saeno
Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro