Batuk/fastpaceurgantcare.com
Health

Tak Hanya Paru-paru, TBC Juga Bisa Serang Tulang Hingga Lumpuh

Denis Riantiza Meilanova
Selasa, 19 Maret 2019 - 18:53
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA--Kuman penyebab penyakit tuberkulosis atau TBC tak hanya menyerang paru-paru. Namun juga bisa mengenai organ atau bagian tubuh lainnya, salah satunya tulang.

Direktur Kesehatan Ditjen Kekuatan Pertahanan Kementerian Pertahanan Arie Zakaria mengatakan, TBC tulang paling banyak terjadi pada tulang punggung dan lutut. Bila tulang terkena TBC, penderita bisa mengalami kelumpuhan.

"Tulangnya hancur hingga orang itu bongkok bahkan sampai lumpuh," ujar Arie ditemui di Kantor Kementerian Kesehatan, Jakarta, Selasa (19/3/2019).

"TBC itu kan kayak rayap, menggerogoti. Kalaupun kumannya hilang biasanya nggak pulih sempurna. Tergantung berapa parah kerusakan (tulang)."

Arie yang juga merupakan ahli bedah ortopedi itu menuturkan bahwa kasus TBC tulang seringkali ditemukan tidak sengaja karena deteksinya yang sulit. TBC tulang baru bisa diketahui melalui hasil rontgen. Gejalanya pun mirip dengan nyeri sendi biasa.

Kasusnya sering terdeteksi pada penderita TBC yang tidak diobati dengan status gizi yang buruk. Orang yang bergizi buruk lebih rentan terkena TBC karena daya tahan tubuh lemah.

Sumber penyebarannya tetap berasal dari paru-paru. Kuman TBC yang menyerang paru-paru bisa bermanifestasi menyerang organ lainnya.

"(Penyebaran ke tulang) tergantung daya tahan tubuhnya, balik lagi. Kalau sudah kena tulang, minum obatnya bisa sampai 2 tahun," kata Arie.

Selain tulang, kuman TBC atau Mycobacterium tuberculosis juga bisa menyerang ginjal, kelenjar, kulit, dan lainnya.

Adapun penyakit TBC dapat disembuhkan secara tuntas dengan minum obat secara rutin dan teratur, minimal selama 6-9 bulan dibantu oleh Pengawasan Minum Obat. Untuk TBC tulang, pengobatannya bisa mencapai 2 tahun.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Bagikan

Tags :


Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro