Ilustrasi/Herbalone
Health

5 Cara Agar Diet Tidak Gagal Total saat Lebaran

JIBI
Selasa, 4 Juni 2019 - 12:37
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA - Biasanya saat bepergian, terutama ketika mudik Lebaran diet ketat Anda akan terlupakan. Banyak godaan di sekitar, mulai dari hidangan khas kampung halaman, jajanan rasa lokal serta makanan yang berbeda lainnya.

Namun, makan apa pun yang Anda inginkan saat mudik dapat memicu siklus makan berlebihan yang tidak sehat.

 Bukan tak mungkin diet Anda gagal total termasuk semua upaya yang Anda lakukan selama dan sebelum Lebaran. Ada beberapa trik sederhana untuk menjaga pola makan Anda selama mudik di kampung halaman berikut ini seperti dilansir dari laman NDTV.

#1. Bawalah Botol Air
Cara termudah untuk menahan rasa lapar dalah dengan membawa botol air setiap saat. Sangat penting untuk tetap terhidrasi selama perjalanan mudik baik melalui jalur darat, udara dan laut.

#2. Jaga asupan kafein seminimal mungkin
Jauhi teh dan kopi manis sebanyak mungkin. Kopi dapat membuat dehidrasi dan bahkan dapat menyebabkan energi berkurang setelah beberapa jam. Bawa stok kantong teh herbal atau kantong teh hijau, untuk memperbaiki kafein Anda. Ganti teh dan kopi dengan jahe dan lemon. Jahe memastikan sistem pencernaan yang sehat dan lemon membuat Anda tetap terhidrasi.

#3. Bawa Kotak Makanan Sehat Sendiri
Perjalanan mudik yang panjang akan membuat Anda lebih sering merasa lapar. Bawalah sekotak makanan sehat berisi kacang, buah-buahan dan biji-bijian kering. Ini kaya serat dan bisa membuat Anda kenyang lebih lama, sehingga menghilangkan kebutuhan untuk makan berlebihan pada makanan yang tidak sehat.

#4. Bawa cokelat hitam
Ini tentu menyenangkan Anda bisa membawa cokelat hitam berkualitas tinggi, yang memiliki antara 70 hingga 80 persen kakao. Cokelat dapat meningkatkan metabolisme Anda, membantu Anda membakar lebih banyak lemak. Cokelat hitam juga telah dikenal untuk memperbaiki suasana hati, dan penuh dengan antioksidan.

#5. Hindari makanan yang terlalu berat atau berminyak
Makan terlalu banyak makanan berminyak apat mengganggu pencernaan Anda. Sesekali boleh mencicipi makanan dari warung kaki lima, tapi jangan terlalu banyak.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : JIBI
Editor : Nancy Junita
Sumber : Tempo.Co
Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro