Vans Old Skool/Istimewa
Fashion

3 Alasan Mengapa Vans Old Skool Classic Sangat Populer di Kalangan Pencinta Sneakers

Ria Theresia Situmorang
Sabtu, 8 Juni 2019 - 08:23
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA - Coba lihat di sekeliling Anda berapa banyak orang yang memakai sepatu Vans Old Skool Classic? Yakinlah, tidak hanya satu, namun banyak orang yang sangat mencintai jenis sepatu ini.

Sepatu yang dibanderol dengan harga Rp1.199.000 melalui situs market place blibli.com ini adalah sebuah fenomena baru bagi pencinta sneakers baik dari kalangan anak remaja ataupun orang dewasa.

Old Skool pertama kali dikenalkan oleh Vans tahun 1977, dan design pertamanya masih sama dengan yang saat ini terlihat, yakni garis putih meliuk di samping, tali dan sol sepatu berwarna putih dan dominasi warna hitam di sekelilingnya.

Lalu, apa yang membuatnya sangat populer bahkan di Indonesia? Dikutip dari wmagazine.com, ini jawabannya:

1. Unisex

Simpelnya jenis sepatu ini tidak terbatas gender, baik laki-laki maupun perempuan bisa dengan kerennya menggunakan sepatu jenis ini. Mulai dari Harry Styles hingga Kylie Jenner pernah memakai Vans Old Skool. Di dalam negeri, aktor dan penyanyi Joshua Suherman pun bahkan memfavoritkan jenis sepatu ini untuk ia pakai manggung.

2. Dapat dipadupadankan dengan berbagai outfit

'Old Skool never goes wrong' begitu kata anak muda jaman sekarang ketika menerangkan sepatu jenis ini. Benar saja, Old Skool adalah salah satu jenis sepatu yang paling bisa dipadupadankan dengan berbagai macam outfit baik itu kaos dengan celana jeans, dress bermotif bunga bahkan setelan jas untuk kesan yang lebih kasual.

3. Tak pernah ketinggalan Zaman

Ashley Ahwah, Senior Director of Global Product Merchanding Vans menyebut kalau perkembangan Old Skool sangat luar biasa apalagi dalam beberapa tahun terakhir. Sneakers Old Skool menurutnya adalah sepatu yang aman dipakai tidak peduli berapa usia kepemilikannya, sepatu ini akan selalu tampil keren. Benar saja, lebih dari 40 tahun lamanya sepatu ini masih saja menampilkan taringnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro