Gym/boldsky.com
Health

Ini 6 Manfaat Latihan Deadlift, Perkuat Otot Hingga Turunkan Berat Badan

Eva Rianti
Kamis, 29 Agustus 2019 - 19:10
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA – Deadlift adalah salah satu teknik latihan angkat besi yang ditujukan untuk membentuk otot punggung menjadi simetris. Latihan ini dilakukan dengan skema mengangkat beban dengan posisi menekuk dan menegakkan tubuh.

Gerakan yang lazim dilakukan saat latihan deadlift melibatkan banyak bagian otot di tubuh, diantaranya otot pada bagian punggung, kaki, dan tangan. Latihan ini bermanfaat untuk meningkatkan kondisi fisik menjadi jauh lebih prima dan maksimal.

Berikut beberapa manfaat dari latihan deadlift yang bisa membuat Anda tergugah untuk melakukannya, mengutip informasi dari Boldsky, Kamis (29/8/2019).

Pertama, meningkatkan kekuatan. Menurut sebuah penelitian yang diterbitkan dalam Journal of Musculoskeletal and Neuronal Interactions, latihan deadlift meningkatkan kekuatan Anda dan menaikkan stabilitas, terutama pada wanita yang baru mengenal angkat besi.

Jenis latihan ini memungkinkan Anda untuk menggunakan otot-otot di bagian belakang dan depan tubuh dan melindungi sendi dari stres dan cedera yang tidak dibutuhkan.

Kedua, memperbaiki postur tubuh. Jika Anda memiliki postur yang tidak normal, deadlift dapat mempertahankan postur tubuh normal Anda.

Latihan ini bermanfaat untuk memperkuat punggung, otot inti, dan kaki Anda, yang membuat Anda berjalan tegak dan duduk dengan bahu lurus. Beberapa penelitian telah membuktikannya.

Ketiga, membuat seluruh otot bekerja. Dalam satu pengangkatan, deadlift menargetkan beberapa kelompok otot. Ini mengembangkan kekuatan di glutes, kaki depan atas, paha bagian dalam, bagian yang lebih kecil dari otot betis, dan punggung bawah.

Selain itu juga mengembangkan kekuatan pada paha belakang, punggung tengah dan atas, bagian besar dari otot betis Anda, otot leher atas dan tengah, perut, dan otot-otot dari rahang ke bahu.

Keempat, mencegah cedera. Sebuah penelitian yang diterbitkan dalam Journal of Strength and Conditioning Research menunjukkan bahwa latihan deadlift efektif dalam menurunkan intensitas nyeri. Ini akan memperkuat erektor tulang belakang, otot rhomboids, glutes, otot lats, dan paha belakang.

Kelima, meningkatkan lompatan vertikal Anda. Melakukan latihan deadlift dua kali dalam seminggu selama 10 minggu dapat membantu meningkatkan lompatan vertikal. Itu juga membuat otot paha belakang dan paha depan lebih kuat, menurut sebuah penelitian yang diterbitkan dalam Journal of Strength and Conditioning Research.

Keenam, membantu penurunan berat badan. Berlatih deadlift akan membantu menurunkan berat badan. Latihan ini akan membantu meningkatkan massa otot tanpa lemak, yang pada gilirannya meningkatkan laju metabolisme, membuat tubuh Anda lebih efisien dalam membakar lebih banyak kalori.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Eva Rianti
Editor : Rustam Agus
Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro