Imuwan menemukan strain baru corona virus dalam kejadian wabah pneumonia di Wuhan, China./Reuters
Health

Terdeteksi, Infeksi Coronavirus dari China Menyebar ke Thailand

Ria Theresia Situmorang
Rabu, 15 Januari 2020 - 10:07
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA - Infeksi coronavirus pertama telah terdeteksi di luar China, yakni Thailand. 

Seorang wanita yang melakukan perjalanan dari Wuhan ke Bangkok, Thailand didapati terjangkiti virus yang sudah berkembang menjadi wabah di tempat asalnya ini. 

Hal ini membuat Organisasi Kesehatan Dunia, WHO, sedang berdiskusi tentang pembentuk komite darurat.

Dikutip dari Bangkok Post, warga negara China tersebut sudah mengalami demam tinggi saat tiba di bandara Suvarnabhumi, Bangkok, Thailand pada 8 Januari 2020. 

Setelah dirujuk ke rumah sakit pemerintah, pengujian laboratorium selanjutnya mengonfirmasi bahwa infeksi coronavirus dari Wuhan adalah penyebabnya.

Anutin Charnvirakul, Menteri Mesehatan Thailand, mengatakan wanita tersebut saat ini sudah tak lagi mengalami demam tinggi atau gejala pernapasan, sehingga ia diperbolehkan pulang dalam beberapa hari ke depan jika dia mendapat izin medis.

Enam belas orang yang duduk di dekat wanita itu dalam penerbangan yang sama juga diperiksa, dan semua hasilnya negatif. 

Karena tingginya angka pelesiran warga China ke Thailand jelang libur Imlek, Thailand akhirnya memperketat pengawasan di berbagai bandara termasuk Suvarnabhumi, Don Mueng, Phuket dan Chiang Mai sejak 3 Januari lalu. 

Sejauh ini, 12 penumpang yang diduga terjangkiti virus ini telah dikarantina, dengan 8 diantaranya sudah dirawat dan telah dipulangkan oleh rumah sakit.  Hingga saat ini, 59 orang dinyatakan terinfeksi corona virus yang awalnya disebutkan menyebabkan wabah pneumonia di Wuhan. 

WHO lebih lanjut mengatakan kemungkinan kasus tidak terduga terdeteksi di luar China sangat tinggi, sehingga negara-negara lain disarankan untuk secara aktif memantau dan meningkatkan pengawasan dan mempersiapkan penanganan akibat penyebaran penyakit ini. 

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Bagikan

Tags :


Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro