Gerai helm/Ilustrasi
Relationship

Tips Aman Naik Ojol saat Pandemi Virus Corona

Newswire
Senin, 23 Maret 2020 - 07:45
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA - Keberadaan transportasi online sudah menjadi kebutuhan bagi masyarakat perkotaan terutama di Jakarta.

Di tengah pandemi virus corona, banyak orang khawatir akan terjangkit virus ini ketika naik transportasi online.

Jika memang keadaan sangat mendesak dan mengharuskan pengguna untuk menggunakan jasa layanan transportasi ini, ada baiknya penumpang juga turut menjaga kebersihan dan kesehatan menyusul langkah para pelaku industri ini.

Salah satu cara yang direkomendasikan oleh Ketua Perhimpunan Rumah Sakit Seluruh Indonesia (PERSI) DKI Jakarta, dr. Koesmedi Priharto, ialah membawa dan memakai helm milik sendiri alih-alih milik pengemudi ojek.

"Kalau bisa pakai helm sendiri mungkin lebih baik. (Penutup kepala untuk helm) tidak menjanjikan (bisa melindungi dari paparan virus), karena jarak satu meter dua meter jadi masalah," kata dia Jakarta, beberapa waktu lalu.

Koesmedi mengatakan, sebenarnya risiko sebagai penumpang terinfeksi virus tinggi jika pengemudi ternyata positif virus termasuk COVID-19.

Di samping itu, Ketua PERSI dr. Kuntjoro AP juga menghimbau masyarakat tak perlu panik menghadapi COVID-19 yang sudah menjadi pandemik menurut Badan Kesehatan Dunia (WHO) sejak Rabu (11/3), demi menghindari munculnya hal buruk yang baru.

Koesmedi menambahkan, sekedar mengingatkan cara menutup bersin dan batuk dengan benar, penggunaan masker untuk mereka yang sakit juga penting demi mencegah infeksi COVID-19 semakin meluas.

Perusahaan daring transportasi juga sudah menyiapkan sejumlah antisipasi pada pengemudinya. Mulai dari masker, hand sanitizer hingga memantau kondisi masing-masing mitra pengemudinya 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Newswire
Sumber : Antara
Bagikan

Tags :


Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro