Rossa/Antara
Entertainment

Penyanyi Rossa Usul Tunjangan Anggota DPR Dipangkas untuk Penanganan Covid-19

Newswire
Rabu, 1 April 2020 - 09:21
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA - Penyanyi Rossa mengusulkan agar tunjangan para anggota DPR dipotong untuk digunakan dalam upaya penanganan wabah Covid-19 di Indonesia.

Melalui unggahan di Instagram story, Rabu (1/4/2020), diva pop itu menuliskan harapannya agar para anggota dewan mau berbesar hati untuk memangkas pemasukannya demi penanganan virus SARS-CoV-2.

"Sangat mengharapkan kebesaran hati para anggota DPR/MPR untuk dikurangi tunjangannya demi rakyat dalam menghadapi Covid-19 ini," tulis Rossa.

Rossa juga membagikan unggahan mengenai langkah kebijakan Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil, yang mau memangkas gaji Gubernur, Wakil Gubernur, serta para ASN di lingkungan Pemprov Jawa Barat untuk penanggulangan Covid-19

Menurut Rossa, ini menjadi waktu bagi para anggota dewan untuk menunjukkan komitmennya sebagai wakil rakyat.

"Ayo saatnya membuktikan bapak/ibu adalah wakil rakyat," kata Rossa.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Newswire
Editor : Nancy Junita
Sumber : Antara
Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro