Ilustrasi Gula darah/boldsky.com
Health

Sering Merasa Haus? Awas, Tanda-Tanda Gula Darah Tinggi!

Annasa Rizki Kamalina
Selasa, 14 September 2021 - 14:34
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA - Kadar gula darah tinggi (hiperglikemia) disebabkan oleh penumpukkan glukosa dalam aliran darah. Bagi penderita diabetes, tubuh tidak mampu mengolah glukosa dengan baik sehingga gula tidak terpecah dan tetap di aliran darah.

Tubuh membutuhkan glukosa atau gula sederhana yang berperan sebagai bahan energi agar otot, organ, serta agar otak dapat bekerja dengan baik. Tidak cukup di aliran darah, glukosa harus masuk ke dalam sel untuk bisa diproses.

Pankreas memproduksi hormon insulin yang akan memberikan sinyal kepada sel sel untuk mengambil glukosa dan diubah menjadi glikogen. Tanpa insulin, glukosa akan tetap berada di aliran darah dan akan menyebabkan masalah pada organ, saraf, bahkan aliran darah.

Sebelum anda ke dokter, perhatikan gejala-gejala berikut yang mungkin memiliki indikasi terhadap gula darah tinggi seperti dilansir dari Healthline.

1. Sering kencing
2. Kelelahan
3. Selalu merasa haus
4. Pandangan kabur
5. Sakit kepala

Gula darah tinggi yang tidak diobati dapat menimbulkan kondisi serius pada penderita diabetes yang disebut ketoasidosis.

Bukan itu saja, gula darah tinggi yang sudah kronis dapat meningkatkan kemungkinan komplikasi diabetes seperti penyakit jantung, kebutaan, neuropati, dan gagal ginjal.

Penting untuk mengetahui gejala hiperglikemia. Penggunaan finger stick untuk memeriksa kadar gula darah dapat dilakukan di rumah apabila merasakan gejala tersebut.

Konsumsi terlalu banyak karbohidrat harus diimbangi dengan berolahraga teratur dan minum air setelah makan untuk membantu menurunkan gula darah.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro