My Universe Coldplay X BTS
Entertainment

MV Dirilis! Ini 7 Fakta Lagu My Universe Milik Coldplay X BTS

Aliftya Amarilisya
Jumat, 1 Oktober 2021 - 12:43
Bagikan

Bisnis.com, SOLO - Setelah ditunggu-tunggu selama beberapa waktu, Coldplay dan BTS akhirnya merilis MV atau video musik dari karya kolaborasinya, My Universe, di YouTube pada Jumat (30/9/2021) pukul 11.00 WIB.

Pada video terkait, di bagian awal terdapat tulisan yang berbunyi:

Once upon a time, many years from now... Music is forbidden across the spheres. On three different planets, three different bands defy the ban. DJ Lafrique, on her alien radio ship, unites them via Holoband. All the while, they are hunted by the Silencers.

Dari situ, bisa diketahui bahwa video dibuka dengan sebuah cerita di mana terdapat sebuah dunia yang telah bertahun-tahun hidup tanpa musik.

Para penonton kemudian diajak berkeliling ke galaksi yang dinamai Spheres itu.

Tanpa perlu waktu lama, MV tersebut pun langsung menjadi trending topic di YouTube dan Twitter.

Berkaitan dengan itu, berikut sejumlah fakta menarik di balik lagu dan MV My Universe.

1. Memiliki dua versi

Lagu ini dirilis dengan dua versi, yakni versi berbahasa Inggris dan versi Korea. Penggunaan dua bahasa ini dimaksukan untuk menunjukkan identitas dari Coldplay dan BTS itu sendiri.

2. Pecahkan rekor

Belum ada dua jam usai perilisan, lagu ini langsung bertengger di peringkat pertama untuk New Music Friday dan debut di peringkat 13 untuk Today's Top Hits di Spotify. Sementara itu, di platform musik Korea sendiri, usai dirilis pada 24 September My Universe menempati peringkat 1 di Bugs, peringkat 6 di Melon, dan peringkat 12 di Genie.

3. Jadi trending di YouTube

Belum genap 24 jam, MV My Universe telah disaksikan lebih dari 17 juta kali dan mendapat lebih dari 3 juta likes. Kini ia pun masuk dalam 5 besar video yang trending.

4. MV digarap oleh sutradara kondang

MV My Universe digarap oleh sutradara asal Amerika Serikat, Dave Meyers. Diketahui, Dave sendiri sudah sering mengerjakan video musik dari penyanyi-penyanyi papan atas, seperti Liar milik Billie Eilish, Adore You dari Harry Styles, Senorita dari Shawn Mendes dan Camila Cabello, serta Positions milik Ariana Grande.

5. Berkonsep hologram

Adapun konsep yang diusung dalam MV ini sendiri lekat dengan unsur hologram. Nah, hologram tersebut menjadi sebuah metafora di mana situasi sekarang ini segalanya telah serba digital.

6. Menggunakan CGI

Diketahui, pengambilan gambar dilakukan di tempat yang berbeda, yakni Barcelona dan Seoul. Untuk mewujudkan konsep yang telah dirancang itu, BTS pun syuting dengan latar green-screen di sebuah studio di Seoul, Korea Selatan. Lalu, Shaddy dan timnya dari One Pixel Brush menambahkan efek CGI berupa portal di langit.

7. B-side tracks dari album Music of The Spheres

My Universe akan masuk sebagai B-side tracks dari album terbaru Coldplay, Music Of The Spheres. Album itu akan rilis pada 15 Oktober 2021 mendatang dan berisikan 12 lagu.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro