Wakil Ketua Komisi III DPR RI Ahmad Sahroni yang dijuluki Crazy Rich Tanjung Priok/IG @ahmadsahroni88
Entertainment

Asal-usul dan Makna di Balik Istilah 'Crazy Rich'

Restu Wahyuning Asih
Senin, 17 Januari 2022 - 16:04
Bagikan

Bisnis.com, SOLO - Crazy Rich merupakan istilah yang disematkan kepada orang-orang kaya.

Beberapa pengusaha, artis, hingga pejabat pun mendapat julukan Crazy Rich dari masyarakat.

Crazy Rich sendiri memiliki arti 'super kaya' untuk diberikan kepada orang-orang sukses yang memiliki berbagai bisnis, mobil mewah, rumah besar dan gaya hidup mewah.

Munculnya istilah crazy rich ini mulai digaungkan masyarakat karena munculnya buku berjudul Crazy Rich Asians di tahun 2013.

Istilah crazy rich menjadi lebih dikenal setelah film adaptasi buku dari Crazy Rich Asian ditayangkan di bioskop pada 2018 lalu.

Film tersebut menceritakan kehidupan kelas atas para konglomerat Asia.

Akibat film tersebut, istilah-istilah CrazyRichSurabayans hingga CrazyRichBekasian digaungkan oleh masyarakat hingga trending topik.

Pasalnya saat itu, muncul berita pernikahan seorang pebisnis Surabaya yang dibuat sangat megah. Tamu undangan pun diberikan souvenir mahal.

Bahkan prewedding yang dilakukan oleh pasangan Crazy Rich tersebut diambil di beberapa negara.

Lalu muncul juga cerita seorang guru di salah satu sekolah elit bercerita tentang keluarga muridnya yang berlibur ke Eropa.

Guru tersebut juga mengatakan bahwa muridnya sampai melakukan vaksinasi di Jepang.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro