Entertainment

INDONESIAN IDOL 2012: Malam terakhir ROSA. Inilah penilaian juri

News Editor
Sabtu, 26 Mei 2012 - 13:03
Bagikan

 

JAKARTA: Kontesan asal Solo, Rosa, harus pulang pada konser spektakuler Super 6, Jumat 25 Mei 2012, Indonesian Idol 2012.

Dara kelahiran 31 Oktober 1991 ini pada malam itu menyanyikan Pupus (Dewa) dan Sakit Minta Ampun (Dewi-Dewi featuring Mulan Jameella).

Hasil polling sms semalam mungkin cukup mengagetkan karena penampilan Rosa cukup memukau para juri, berbeda dengan pekan sebelumnya.

 

Pada konser spektakuler 18 Mei 2012, penampilan Rosa kurang oke namun justru dia lolos dari zona tidak aman dan melangkah ke babak enam besar.

 

Berikut ini adalah pandangan para juri Ahmad Dhani, Anang Hermansyah, dan juri tamu Jaclyn Victor asal Malaysia seperti ditulis situs resmi ajang tersebut, www.indonesian idol.com.

 

*AHMAD DHANI:

"Kamu tidak perlu menjadi Regina, kamu juga tidak perlu menjadi Sean. Karena talent kamu berbeda. Dan saya selalu mengidentikan kamu dengan Vina Panduwinata. Karena dia [Vina] kalau nyanyi tidak terlalu akrobatik dan terlalu tidak banyak macam-macam.”

 

“Saya masih yakin kamu akan tetap bisa menjadi Rosa, meskipun tidak menjadi juara Indonesian Idol tetapi kamu harus tetap berusaha, mengetahui kekurangan kamu. Kalau misalnya suaranya kurang tinggi, latihan.” 

 

*ANANG HERMANSYAH:

"Kamu aku bilang punya khas. Suara kamu sebenarnya seraknya benar-benar enak aku dengar. Ini adalah modal yang enggak bisa ditandingi oleh peserta yang lain. Kamu tetap nyanyi dengan gaya style ini. Cuman harus kaya nada. Kaya nada artiannya adalah dengan suara khas yang kamu punya. Kalau memilik kaya nada, kamu akan merubah berbagai lagu dengan cara kamu. Itu kamu akan lebih menonjol."

 

 

*JACLYN VICTOR:

"Aku sangat suka nyanyian kamu hari ini. Kamu punya suara yang sangat bagus. I think you have a lot of potential. Kamu confidance. Kamu terlihat tenang di atas stage. Pas kamu buka mulut, woow! So i really like that. Aku harap kamu terus ke minggu depan. I really-really hope that you can go to next week."

 

 

CURRENT ISSUES:

SITE MAP:

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : News Editor
Sumber : Sutan Eries Adlin
Bagikan

Tags :


Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro