Bisnis.com, JAKARTA – Sepuluh tahun sudah kisah cinta Robert Pattinson sebagai Edward dan Kristen Stewart sebagai Bella, di layar kaca menjadi populer dan mengubah kehidupan, apalagi jika bukan Twilight.
Film hebat ini tak lepas dari si penulisnya, Stephanie Meyer, yang menyebut satu hal yang paling berkesan dari perayaan 10 tahun Twilight adalah bahwa dia tak pernah mengira akan ada banyak orang yang membaca bukunya. Dia awalnya mengira buku yang ditulisnya hanya akan dibaca oleh dirinya sendiri.
Peraih' award 'untuk penulis yang karyanya masuk layar kaca dengan banyak penonton ini mengaku kembali menulis karena keinginan fansnya.
“Sangat menyenangkan melihat wajah yang tertarik dengan karya ini secara jujur,” kata Stephanie dikutip dari E!Online, Kamis (25/10/2018).
Stephanie mengaku sangat menyukai kurun waktu 10 tahun terakhir, dia pun terus menulis dari yang awalnya hanya naskah kecil. Jadi, dia pun sangat mengapresiasi untuk bisa kembali dan melihat banyak orang masih tertarik dan berminat pada karyanya.
Pada sesi tanya-jawab, banyak fans yang mengacungkan tangannya untuk bertanya pada Stephanie. Hal ini juga membuat Stephanie merasa antusias dalam perayaan 10 tahun 'Twilight'
“Tanya-jawabnya sangat menyenangkan. Tidak terlalu mengejutkan sebenarnya karena saya sudah menyontek beberapa pertanyaan sebelumnya. Namun yang paling menyenangkan dan saya sangat antusias adalah membicarakan tentang kenangan ketika saya pertama kali menulis. Itu yang membuat saya ingin melakukannya lagi,” ujar Stephanie.
Dia juga menambahkan, pertama kali dia terlibat dalam pembuataan film Twilight membuat dia merasa sangat terkejut, terutama pada apa yang ditampulkan dalam film.
Bagi Stephanie, film yang menghasilkan ratusan bahkan ribuan group penggemar Twilight, lalu merchandise, dan penghargaan, adalah hal yang tidak pernah dia bayangkan sebelumnya.
“Ketika saya menulis cerita ini, saya tak berpikir akan ada yang membacanya, tetapi hanya saya dan kakak, dan mungkin ibu saya yang membacanya. Tetapi untuk memilikirkan ada jutaan orang membaca cerita ini, dan lebih banyak lagi yang menonton filmnya. Apa lagi yang lebih menggembirakan? Ini luar biasa,” ungkap Stephanie.
Dia sangat menghargai dan mencintai para penggemarnya, sama seperti para penggemar mencintainya.
“Saya tidak banyak melakukan pertemuan seperti ini, namun para penggemar nampak tetap sama. Saya pikir para penggemar menjadi sangat antusias, buat saya, mereka selalu bersahabat, ramah, dan baik kepada saya,” tutur Stephanie.