Entertainment

ANDRA & THE BACKBONE: Ini dia album barunya!

News Editor
Rabu, 23 Mei 2012 - 23:12
Bagikan

JAKARTA: Andra & The Backbone kembali merilis album terbaru berjudul ‘IV’ dengan membagikan 6.000  CD secara gratis yang dikemas dalam majalah Rolling Stone edisi istimewa Mei 2012 bersamaan dengan ulang tahun ke-7 majalah tersebut.

 

"Bersamaan dengan ulang tahun Rolling Stone kita rilis album secara gratis karena kita 'support' merayakan Rolling Stone yang juga telah men-'support' kita terus. Istilahnya, ini kado untuk Rolling Stone dan penggemar kita," kata Andra Ramadhan di Rolling Stone Cafe, Jakarta, Rabu, 23 Mei 2012.

 

Setelah dua tahun tidak mengeluarkan album, akhirnya Andra & The Backbone mengeluarkan album "IV" meskipun padatnya jadwal konser di berbagai kota.

 

"Mestinya keluar tahun lalu, saya punya target tiap tahun mengeluarkan album. Tetapi tahun kemarin memang 'miss'," tambah Andra.

 

Peluncuran album "IV" ditandai dengan berkumandangnya lagu berjudul "klise" di radio-radio seluruh Indonesia. Lagu yang menceritakan soal pasangan yang posesif itu menjadi hits kedua Andra & The Backbone dalam album keempat mereka.

 

Pada album tersebut, band yang digawangi Dedy Lisan (vokal), Andra Ramadhan (gitar), dan Stevie Morley Item (gitar) memasukkan unsur-unsur baru dan nuansa timur pada beberapa lagu.

 

Penjualan album "IV" ini selanjutnya bekerjasama dengan Koperasi Karyawan Telkomsel (Kisel), Telkomsel dan Indomaret dengan distribusi album tersebut di outlet Indomaret.

 

Distribusinya mulai 26 Mei 2012 dengan album edisi spesial karena selain berisi 10 lagu dari album "IV" juga terdapat10 hits Andra & The Bacbone dalam format VCD Karaoke. Setelah dijual di Indomaret selama tiga bulan, CD juga akan dijual di toko-toko kaset terdekat.

 

Selain itu, GP Records sebagai distributor juga bekerjasama dengan Linktone Indonesia untuk membuat aplikasi Andra & The Backbonen yang bisa didownload di semua handphone backboners (sebutan penggemar Andra & The Backbone. (Antara/Bsi)

 

BERITA FINANSIAL PILIHAN REDAKSI:

METRODATA ELECTRONICS Siapkan Right Issue

PASAR SURAT UTANG: Investor Cenderung Wait & See

Danareksa Investment Rilis RDPT Infrastruktur

AKSI ALIBABA: Berniat Beli Sahamnya Dari Yahoo! Senilai US$7 Miliar

HARGA EMAS: Pasar Keuangan Tertekan, Logam Mulia Melonjak

TRANSAKSI AFILIASI: Adi Karya Pinjamkan APR Rp57,1 Miliar

TOPIK AKTUAL PILIHAN REDAKSI:

KASUS NARKOBA: Sabu-Sabu Di Sumut Banyak Berasal Dari Malaysia

TRAGEDI SUKHOI: Wah.. Ada Dugaan Penipuan Jamsostek!

JUSUF KALLA: Memimpin Bisnis Beda Dengan Pemerintahan

DAUD YORDAN Naik Ring Lagi Juli

 

ENGLISH NEWS:

PALM OIL Climbs As Biggest Weekly Drop In 5 Months Lures Buyers

PLN To Spend IDR2.54 Trillion For VILLAGE ELECTRICITY Program

ARC Broadens Relationship With ANGLO AMERICAN In Indonesia

MARKET OPENING: Index Fall 46.79 Point

MARKET MOVING: BCA Eyes IDR4 Trillion Infrastructure Loans

RUPIAH Advances Most In Two Weeks On CHINA Pledge

JANGAN LEWATKAN

5 Kanal TERPOPULER Bisnis.Com

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : News Editor
Sumber : Newswire
Bagikan

Tags :


Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro