Fashion

FESYEN: Gaya Busana 1950 Jadi Tren lagi

Linda Teti Silitonga
Rabu, 5 Juni 2013 - 10:39
Bagikan

BISNIS.COM, JAKARTA— Tidak ada salahnya membongkar lemari pakaian milik orangtua atau nenek yang masih menyimpan busana saat mereka masih belia, karena gaya busana jaman dulu (jadul) atau vintage tersebut kembali menjadi tren.

Aktris Hailee Steinfeld juga menggunakan busana gaya jadul saat menghadiri Council of Fashion Designers of America (CFDA) Awards 2013 di New York, Amerika Serikat seperti terlihat dari foto Reuters (5/6/2013). Dia menggunakan rok panjang mengembang dan di bawah lutut.

"Ciri vintage itu di pengaruhi fashion ikon abad 19, yang paling populer adalah gaya tahun 1950," kata Perancang Busana Pesta Cynthia Tan melalui telepon genggamnya hari ini (5/6/2013).

Fashion tersebut juga dipengaruhi  film The Great Gatsby, yang berlatar belakang kehidupan tahun 1920 . Film tersebut mempengaruhi desainer dalam membuat karyanya.

Busana tampil antara lain dengan gaun dilengkapi korset dan rok yang mengembang.

"Gaya ini cukup everlasting sampai sekarang," katanya. (ltc)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro