Bisnis.com, JAKARTA— Tiga kontestan Masterchef Indonesia sesi 3 hari ini berlomba masak roti tissue dan teh tarik.
Tantangan membuat roti tissue adalah tuntutan ketipisan adonan dalam penyajiannya, seringkali menjadikan lembarannya bolong. Sementara itu the tarik, adalah tantangan penyaian busanya yang seimbang
“Pemenangnya Brian,” kata juri Masterchef Indonesia sesi 3 Arnold Poernomo seperti ditayangkan RCTI hari in yang berlokasi di Kualalumpuri, Malaysia Sabtu (10/8/2013).
Tiga kontestan bersisa di Masterchef Indonesia 3 adalah Brian, Rissa, dan William.
Mereka bersaing hari ini untuk melangkah ke babak grand final. (ltc)