Setelah rumus tahu dapat dilakukan maka bangunlah kontak mata. /masterpresentasi
Bisnis Style

Sulit Presentasi di Hadapan Banyak Orang? Lakukan Beberapa Langkah Ini

Deliana Pradhita Sari
Sabtu, 17 Mei 2014 - 19:50
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA - Tidak semua orang berani terampil merangkai kata di hadapan khalayak ramai. Beberapa mengalami demam panggung, grogi bahkan trauma untuk berbicara di depan publik. 

Lembaga pendidikan yang fokus dalam pengembangan kemampuan di bidang public speaking Talk Inc membantu para perempuan untuk berani dan percaya diri untuk berbicara di depan publik.

Pelatihan ini dikemas dalam workshop berjudul How To Maximize Your Inner Beauty, Sabtu (1/5/2014) di kantor Talk Inc, Kebayoran Baru, Jakarta. Workshop ini dipandu oleh tiga fasilitator Talk Inc, yaitu Becky Tumewu, Kamidia Radisti, dan Bona Dea Kometa.

Model dan Pemain Model Kamidia Radisti menjelaskan ciri-ciri orang yang gugup atau grogi ketika berbicara di depan umum antara lain tulang pipi bergetar dengan sendirinya, kaki dan tangan goyang, dan seakan terdapat vibra di gigi geraham.

"Tanda-tanda tersebut otomatis akan muncul untuk menutupi rasa grogi atau gugup," katanya.

Untuk mengontrol rasa grogi bisa dilatih dengan rumus "tahu", tahu apa yang akan diomongkan, tahu siapa yang diajak bicara dan tau siapa saja yang akan mendengar kita bicara.

Setelah rumus "tahu" dapat dilakukan maka bangunlah kontak mata. Kontak mata akan membangun hubungan dekat dengan lawan bicara atau audience dan membuat mereka diistimewakan dan penting.

Langkah selanjutnya, jika presentasi dilakukan dengan berdiri maka kondisi tubuh juga harus diperhitungkan, antara lain:

1. Bobot tubuh ditopang dan dikunci pada tulng belakang

2. Jarak antara kedua kaki tidak lebih lebar dari jarak bahu dan berdiri tegap

3. Saat berdiri, gerakan tangan dan kaki harus terlihat santai

4. Salah satu kaki berada di depan kaki yang lain, jaga jarak agar tidak terlalu lebar.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Bagikan

Tags :


Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro