Referensi

Yayasan Batik Jabar Luncurkan Buku Batik Pesisir Selatan

Ana Noviani
Rabu, 15 Oktober 2014 - 15:55
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA--Yayasan Batik Jawa Barat meluncurkan buku Batik Pesisir Selatan Jawa Barat yang mengupas ragam kekayaan batik di wilayah tersebut.

Sendy Yusuf, Ketua YBJB, menuturkan 25 kota/kabupaten di Jabar mulai aktif mengembangkan batik khas daerah. Di antara daerah tersebut, Indramayu, Garut, Tasikmalaya, Cirebon, dan Ciamis merupakan yang paling aktif.

"Batik itu menyimpan sejarah dan kearifan lokal dan ekstotika alam jabar yang perlu dituangkan secara naturalistik dalam ragam hias batik karya para seniman dan perajin," ujarnya, Rabu (15/10).

Buku Batik Pesisir Selatan Jawa Barat tersebut ditulis oleh lima orang peneliti dan penggiat batik Sunda, yakni Saftiyaningsih Ken Atik, Komarudin Kudiya, Herman Jusuf, Djalu Djatmiko, dan Zaini Rais.

Zaini Rais mengatakan lahirnya buku tersebut merupakan upaya untuk mendokumentasikan ragam batik pesisir selatan Jabar yang belum banyak dieskpos dan rawan punah.

"Sayang sekali kalau batik pesisir selatan Jabar ini tidak didokumentasikan. Karena pembatik di sana itu, tidak melakukan dokumentasi, setelah dibeli orang tidak bisa direproduksi lagi," katanya.

Buku tersebut diharapkan dapat menjadi rekam jejak batik pesisir selatan Jabar yang dapat menggairahkan dokumentasi, pelatihan, dan pengembangan batik Tasik, Garut, Cianjur, Ciamis, Sukabumi, dan daerah-daerah lain di pesisir selatan Jabar.

Komarudin Kudiya menambahkan ragam hias yang dominan pada batik pesisir selatan adalah motif flora dan fauna, misalnya ayam pelung, merak, padi, dan kupu-kupu. Selain itu, motif geometrik seperti rereng juga cukup menonjol.

Buku tersebut merupakan buku keempat yang diterbitkan oleh Yayasan Batik Jawa Barat. Sebelumnya, yayasan ini telah menerbitkan Buku Saku Batik Jawa Barat Jilid I, II, dan III.

Penulis : Ana Noviani
Editor : Setyardi Widodo
Bagikan

Tags :


Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro