Bisnis.com, JAKARTA - Harga tiket konser Michael Buble untuk kursi paling depan alias kelas platinum dijual seharga Rp6 juta, sedangkan untuk harga tiket paling murah dijual seharga Rp850.000 dan belum termasuk Ppn 10% serta biaya tiket sebesar Rp10.000.
Konser Michael Buble yang menurut jadwal akan diselenggarakan di International Exhibition Complex ‘Indonesia Convention Exhibition’ (ICE) di BSD City pada 29 Januari 2015, panitia penyelenggara membagi kelas penonton yang dapat menikmati pertunjukan suara emas penyanyi laki-laki tersebut menjadi enam kelas, yakni kelas platinum, vip, merah, kuning, hijau, dan ungu.
Kelas platinum berada di deretan paling depan dengan harga Rp6 juta/tiket, kemudian disusul vip seharga Rp4,5 juta/tiket, disusul merah seharga Rp3,5 juta/tiket, lalu kelas kuning seharga Rp2,25 juta/tiket, lalu kelas hijau seharga Rp1,5 juta/tiket dan paling belakang kelas ungu seharga Rp850.000/tiket. Harga belum termasuk Ppn 10% dan biaya tiket sebesar Rp10,000.
Dyandra Entertainment salah satu promotor konser bekerjasama dengan Dainty Group International dan didukung oleh TEM Asia telah mengonfirmasikan secara resmi bahwa tiket konser musisi tersebut dapat dibeli mulai 7 November 2014 di www.indotix.com.
Sejak pengumuman jadwal konser yang dilakukan beberapa hari lalu, kalangan pengguna sosial media Indonesia heboh dan membanjiri kanal komunikasi Dyandra Entertainment dengan beragam pertanyaan seputar informasi penjualan tiket.
"Kami sangat senang melihat antusiasme para penggemar dalam menyikapi pengumuman kami tentang jadwal konser Michael Bublé di Jakarta. Atas pengamatan kami di sosial media, hampir semua orang bertanya perihal informasi penjualan tiket,” jelas Roderick Tjandra dari Dyandra Entertainment, seperti siaran pers yang diterima Bisnis, Minggu (26/10/2014).
Untuk informasi lebih detil perihal penjualan tiket, kunjungi: www.dyandraentertainment.com/michaelbuble.