Bisnis.com, JAKARTA - Kia Motors kembali menjadi sponsor eksklusif YouTube Music Awards, yang diselenggarakan oleh YouTube dan produser eksekutif Vice Media.
Kegiatan YouTube Music Awards (YTMAs) tersebut merupakan salah satu acara pemberian penghargaan yang paling banyak disaksikan oleh lebih dari 54 juta views atau pengunjung dari seluruh dunia.
Soon-Nam Lee, Vice President of Overseas Marketing Kia Motors Corporation, mengatakan setelah sukses mensponsori YTMAs 2013, Kia Motors kembali berperan menjadi sponsor utama event yang sama pada tahun ini.
“YouTube adalah platform ideal untuk menghubungkan artis-artis paling inovatif saat ini dengan sekitar satu miliar penggemarnya di seluruh dunia,” katanya dalam siaran pers yang diterima Bisnis.com, Kamis (27/11/2014)
Menurutnya, YTMAs merupakan sebuah inisiatif terbaru yang membuat YouTube sebagai tempat terbaik bagi seniman dan penggemar untuk saling terhubung.
Untuk itu, lanjutnya, kerja sama berkelanjutan Kia Motors dan YouTube untuk YTMAs adalah tempat yang sempurna guna berbagi semangat Kia dalam hiburan digital dan musik.
Dia menjelaskan YuoTube pada Maret 2015 akan memberikan penghargaan Artist to Watch 2015 yang ditentukan oleh para fans, yaitu ketika musik menjadi berita utama di YouTube dalam satu hari penuh.
Ketika itu, lanjutnya, para artis ternama maupun pendatang baru akan ikut ambil bagian dan merayakannya melalui lagu yang baru dan unik, serta kolaborasi hebat sutradara dan para kreator.
“Dan penggemar akan dilibatkan dalam setiap proses pembuatan, pengarahan dan penciptaan video ini,” ujarnya.