Produk Kit Kat/kokoroku.com
Kuliner

Wow, Ada Kit Kat Berlapis Emas

Newswire
Selasa, 22 Desember 2015 - 14:32
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA-- Nestle membuat terobosan dengan membuat cokelat batang Kit Kat berlapis emas.

Kit Kat berlapis emas tipis karya perajin dari Prefektur Ishikawa, Jepang bagian tengah, itu hanya dijual sebanyak 500 mulai 29 Desember dengan harga 2016 yen.

"Saat Anda menghadiahkan Kit Kat berlapis emas, Anda sebenarnya sedang membuat permohonan terbaik untuk orang itu sepanjang tahun," kata manajer eksekutif Nestle Jepang, Alex Villela, seperti dilansir Reuters, Selasa (22/12/2015).

Kit Kat emas adalah rasa terbaru dari merek cokelat di Jepang. Kit Kat yang hadir di Jepang sejak 1973 telah hadir dalam lebih dari 30 rasa, termasuk ubi manis, teh hijau, soyu, dan bahkan wasabi.

Budaya omiyage di Jepang untuk membawa oleh-oleh kepada sanak keluarga dan teman juga mendorong Nestle untuk menawarkan lebih banyak rasa baru.

Salah satu pembeli di toko Kit Kat Choclatory di Tokyo mengatakan akan membeli cokelat emas untuk saudaranya yang akan menjalani ujian.

"Saya akan mengirimnya sebagai kado jimat sukses untuk adik saya yang bersiap menjalani ujian masuk universitas," kata Saki Izumi (25).

Nestle mengatakan, helaian emas tersebut bisa dimakan meski lebih sulit dibuat ketimbang rasa biasanya.

Penulis : Newswire
Editor : Nancy Junita
Sumber : Antara
Bagikan

Tags :


Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro