Tom yam./.youtube.com
Kuliner

MENU BUKA PUASA: Tom Yam Berkuah Hangat Bisa Jadi Pilihan

Reni Efita
Selasa, 14 Juni 2016 - 15:49
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA– Berbuka puasa bersama teman, keluarga atau kolega sering kali diadakan di luar rumah dengan menu yang berbeda dan suasana yang berbeda pula.

Di Ibu Kota banyak pilihan tempat untuk berbuka puasa mulai dari tempat yang sederhana sampai yang lebih privat di hotel berbintang lima. Hampir semua tempat kuliner ramai dikunjungi waktu berbuka puasa.

Pilihan makanan juga beragam dan pilihannya tergantung selera. Bagi Anda yang ingin menikmati beragam masakan di hotel berbintang lima, Hotel Mulia Senayan, Jakarta menghadirkan hidangan prasmanan dan tambah dengan tajil eksklusif di The Café, Table8, Orient8, dan Edogin. Di Orient8, yang merupakan restoran Pan Asian yang menyajikanberbagai kawasan.

Misalnya, terdapat beef Pho Vietnam, menu berkuah hangat khas dengan pilihan kuah tom yam, kuah ayam, kuah sapi.Ada nasi goreng seafood Paela, dendeng daging, ikan goreng, ikan bakar.

Selain itu, kata Romy Herlambang, Director of Communications Hotel Mulia Senayan, pihaknya juga menyediakan beragam menu tajil.

“Pada bulan Ramadan kita menambah beragam menu tajil, dan menu makannya juga berubah setiap hari,” kata Romy.

Penulis : Reni Efita
Bagikan

Tags :


Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro