Bisnis.com, JAKARTA - Di era yang serba instan ini, semua orang ingin melakukan berbagai hal dengan waktu yang singkat.
Termasuk dalam hal jual beli properti seperti rumah. Banyak orang yang lebih memilih untuk memasangkan iklan rumah dijual di internet daripada membuat spanduk di jalanan.
Namun, tahukah Anda, dalam membuat sebuat iklan dibutuhkan beberapa trik agar iklan Anda dapat menarik perhatian orang. Berikut kami paparkan beberapa tips membuat iklan rumah dijual agar mudah menemukan pembeli.
1. Berikan data yang lengkap dan akurat
Dalam sebuah iklan rumah dijual, Anda harus mencantumkan alamat rumah sedetail mungkin, dan juga Anda harus memberikan info yang akurat mengenai spesifikasi rumah, seperti luas tanah, luas bangunan. Gunakan bahasa yang singkat dan tidak bertele-tele, sehingga para calon pembeli mudah memahami maksud dan tujuan Anda.
2. Foto
Berikan foto-foto rumah yang lengkap dengan angle yang bagus untuk dapat menciptakan kesanyang baik di hati para calon pembeli, sehingga mereka akan tertarik untuk berkomunikasi langsung dengan Anda mengenai rumah dijual tersebut.
3. Pemilihan judul
Dalam menentukan sebuah judul untuk iklan Anda, janganlah langsung membuat “rumah dijual”, melainkan pergunakan kata-kata yang enak dibaca, sehingga para calon pembeli dapat membayangkan kondisi rumah yang Anda jual.
4. Tempat posting
Pilihlah area yang sesuai dengan lokasi perumahan atau apartemen baru Anda yang akan Anda jual untuk memposting iklan Anda. Hal itu dikarenakan banyak orang yang mencari properti dikawasan yang sedang dia tempati.
5. Harga
Dalam sebuah iklan jual beli properti haruslah Anda mencantumkan harga yang realistis dan sesuai dengan pasaran. Semakin rendah harga, maka akan semakin mudah untuk menari niat pembeli.