Bisnis.com, JAKARTA-Nestle meluncurkan kampanye 'Ayo Bangun Indonesi' untuk mengajak masyarakat menerapkan kebiasaan sarapan sehat.
Nutrion, Health and Wellness Manager Nestle Indonesia Mira Susanti mengatakan kampanye ini diluncurkan dalam rangja pekan sarapan nasional 2017 yang diperingati setiap 14-20 Februari. "Kami percaya sarapan sehat merupakan awal terciptanya masa depan yang lebih sehat," ujarnya, Kamis (9/2).
Mira menambahkan kendati sarapan sehat sangat penting, masih banyak masyarakat yang melewatkan waktu sarapan atau sarapan tanpa nelihat kandungan nilai gizi. Menurutnya, perusahaan ingin mendorong kesadaran akan pentingnya saralan sehat.
Dalam kampanye ini Nestle memberikan tips hingga resep makanan untuk memudahkan keluarga Indonesia dalam menerapkab kebiasaan sarapan sehat.
Mira menjelaskan upaya ini sudah dilakukan sejak 2013 melalui berbagai kegiatan edukatif dan informatif seperti peluncuran microsite, kerja sama dengan yayasan Taman Bacaan Pelangi untuk berbagi 10.000 porai sarapan sehat dan lomba mewarnai.