Bisnis.com, JAKARTA - Krakatau Band dengan personel Dwiki Dharmawan, Indra Lesmana, Pra Budi Dharma, Donny Suhendra, Trie Utami, dan Gilang Ramadhan akan melakukan reuni diajang pesta musik jazz, Oktober ini.
Sekaitan gelaran Maumere Jazz Fiesta Flores, 27-28 Oktober 2017, yang akan diadakan di Gastrack Wairita, Maumere, Flores, sejumlah musisi jazz papan atas tanah air akan hadir di sana, termasuk Krakatau Band.
Grup band jazz Krakatau akan tampil dengan formasi Dwiki Dharmawan, Indra Lesmana, Pra Budi Dharma, Donny Suhendra, Trie Utami, dan Gilang Ramadhan.
Juga akan hadir penyanyi Ruth Sahanaya dan Monita Tahalea. Penyanyi neotradisi Ivan Nestorman akan melengkapi penampil pada acara tersebut.
Festival Director acara ini Agus Setiawan Basuni mengatakan akan ada pula beberapa musisi reggae di acara ini.
"Kami juga hadirkan grup reggae plus musisi dari luar negeri, karena ini menjadi ciri khas festival jazz ini," katanya, Rabu (4/10/2017).
Beberapa grup musik reggae dimaksud adalah Jamaica Cafe dan Soul Rebel. Grup asal Bali ini akan berkolaborasi dengan penyanyi dari Ghana Afro Moses.
Pesta musik jazz yang digelar untuk kedua kalinya ini merupakan hasil kerja sama Yayasan Bapa Bangsa dan Warta Jazz.
Melchias Markus Mekeng dari Yayasan Bapa Bangsa mengatakan acara ini berupaya mengangkat kembali potensi pariwisata di Maumere.
"Tahun 1980 ini ramai sebagai tempat wisata dunia, tetapi setelah 1982 ada tsunami, kemudian berubah. Sekarang mulai ada perubahan, dan kami ingin mengangkat kembali pariwisata Maumere," katanya.