Ilustrasi-Busana batik untuk Lebaran/Jibiphoto-Sunaryo Haryo Bayu
Fashion

Tren Busana Batik Tahun 2018 Menurut Coreta Kapoyos

Ramdha Mawaddha
Senin, 30 Oktober 2017 - 15:50
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA - Sejak meluncurkan merek tas beberapa tahun silam, Coreta Kapoyos fokus mengeksplorasi kekayaan Indonesia dengan menggunakan kain wastra Nusantara lewat label Coreta Bag Indonesia.

Coreta yang dulunya adalah presenter TVRI ini fokus mengenalkan produk batik yang lebih fashionable dan berkelas lewat produk tas. Coreta pun kerap diundang dalam festival kreatif dalam hingga luar negeri.

Ditemu belum lama ini dalam peluncuran koleksi tas terbarunya, Coreta mengatakan tren memakai batik semakin bagus karena anak muda sudah mulai mencintai batik, termasuk para ibu-ibu, yang membuat rasa cinta pada batik lebih luas lagi.

"Kalau dulu anak muda malas pakai batik, kalau sekarang banyak anak muda suka memakai batik. Batik juga bukan hanya sebagai baju, tas atau fashion, banyak sekali dari batik," ujarnya.

Kendati demikian, Coreta menilai tren batik di 2018 akan lebih klasik tetapi modern. Menurut dia ada perpaduan gaya east and west dalam produk mode batik, termasuk dalam hal warna.

"Sekarang mulai kembali ke klasik, misalnya motif parang dan cokelat. Meski modern tapi tak meninggalkan kesan klasiknya. Mungkin untuk warna batiknya gak harus cokelat, kadang biru," ujarnya.




Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Ramdha Mawaddha
Editor : Nancy Junita
Bagikan

Tags :


Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro