Bisnis.com, JAKARTA-- Tak sedikit calon pengantin yang menginginkan pernikahan yang berbeda dengan orang lain dan membuat acara pernikahan menjadi sempurna.
Guna membantu mewujudkan hal tersebut dan memberikan kemudahan dalam merencanakan acara pernikahan, Hotel Indonesia Kempinski dan The Bride Dept akan menyelenggarakan Kempinski Wedding Fair 2018. Wedding Fair ini akan berlangsung pada 31 Agustus sampai 2 September 2018 di Kempinski Grand Ballroom, West Mall Grand Indonesia.
Co-Founder The Bride Dept Friska Ruslim mengatakan malalui kegiatan tersebut akan dihadirkan lebih dari 80 vendor pernikahan mulai dari dekorasi, fotografi, gaun pengantin, sampai undangan pernikahan.
"Kami merasa demand itu masih ada. Kami beberapa kali membuat [pameran pernikahan] dan antusiasme selalu besar, demand akan selalu ada," kata Friska di Hotel Kempinski Jakarta, Jumat (24/8/2018).
Kempinski Wedding Fair 2018 yang mengusung tema Opulent Winter, selain menghadirkan berbagai hal terkait cara mempercantik ruangan, akan memberikan inspirasi untuk para calon pengantin.
"Kita harus bikin konsep yang menarik, kami selalu menyesuaikan dengan venue, Opulent Winter kali ini lebih kepada tema klasik dan elegan," lanjut Friska.
Friska mengatakan melalui tema tersebut, tak hanya pernikahan dengan konsep modern, pernikahan dengan konsep tradisional pun dapat diaplikasikan.
"Yang berbeda di sini, kami mendorong vendor keluar dari comfort zone, misalnya adat Jawa dikombinasi dengan tema Opulent Winter, bagaimana caranya konsep negara tropis digabung dengan winter," tuturnya.