Melankolia/
Entertainment

Imbas Corona, Generasi 90-an Melankolia Tunda Penayangan Perdana

Rezha Hadyan
Kamis, 26 Maret 2020 - 08:01
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA - Makin masifnya penyebaran virus corona jenis baru atau Covid-19 di Tanah Air memaksa Visinema Picture menunda penayangan penayangan film “Generasi 90-an Melankolia”.

Film yang diadaptasi dari diadaptasi dari buku "Generasi 90an" karya Marchella FP ini sebelumnya akan ditayangkan mulai 4 April 2020 di bioskop di seluruh Indonesia.

Marchella FP merupakan penulis buku "Nanti Kita Cerita Tentang Hari Ini" yang sebelumnya juga diadaptasi Visinema Pictures untuk membuat film dengan judul yang sama.

Produser dan CEO dari Visinema Pictures Angga Sasongko menjelaskan keputusan penundaan penayangan "Generasi 90-an Melankolia"diambil atas kesepakatan seluruh pihak terkait.

"Tetapi setelah berdiskusi dengan berbagai pihak termasuk eksibitor, kami sepakat untuk menunda penayangan film ini hingga suasana kembali stabil dan kondusif ," katanya dalam keterangan resmi yang diterima oleh Bisnis.com pada Rabu (25/3/2020).

Dia menyebut upaya yang dilakukan oleh para eksibitor untuk membuat calon penonton merasa aman dan tetap nyaman selama menonton film di bioskop patut diapresiasi.

Pengumuman penundaan penayangan "Generasi-90an Melankolia juga disampaikan melalui media sosial milik Visinema Pictures, yaitu Instagram dan Twitter @visinemaid.

Selain dari buku karya Marchella FP, "Generasi-90 Melankolia" juga terinspirasi dari tiga lagu yang tenar di era 90-an dan awal 2000-an, yakni "Sephia" dari Sheila on 7, "Begitu Indah" dari Padi dan "Cintakan Membawamu Kembali" dari Dewa 19.

Film yang disutradarai Irfan Ramly bercerita tentang, Abby (Ari Irham), anak muda yang sedang mencari jadi diri dan selalu menjadikan kakaknya, Indah (Aghniny Haque) sebagai sosok yang ia kagumi. Tiba – tiba, Abby harus menerima kenyataan bahwa kakaknya hilang dalam sebuah kecelakaan pesawat.

Di tengah kesedihannya dia menemukan Sephia (Taskya Namya), sahabat kakaknya sebagai sosok pengganti Indah. Namun, kehadiran Sephia ini yang kemudian menghadirkan permasalahan baru dalam diri Abby.

Selain diperankan oleh banyak aktor/aktris muda lain yaitu Jennifer Coppen dan Wafda. Film itu juga dimainkan aktor hits pada era 90-an seperti Gunawan, Marcella Zalianty. Frans Mohede, dan Amara Mohede

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Rezha Hadyan
Bagikan

Tags :


Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro