Chand Baori, Abhaneri
Travel

9 Tangga Menawan Paling Instagramable di Dunia

Janlika Putri Indah Sari
Selasa, 24 Agustus 2021 - 19:13
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA –Selama bertahun-tahun tangga telah berfungsi menjadi bagian yang sangat penting dari arsitektur sebuah bangunan. Desain tangga sama pentingnya dengan fungsinya sehingga mencipatakan landmark dari suatu tempat.

Ada begitu banyak tangga menakjubkan di berbagai tempat di penjuru dunia. Tangga-tangga tersebut memiliki keistimewaan dan pesonannya tersendiri. Berkat daya pikatnya, siapapun akan terpesona pada keindahan tangga tersebut dan ingin mengabadikan foto di sana. Mengabadikan potret di tangga yang menawan bisa jadi konten menarik untuk di unggah pada instagram.

Dilansir dari travelawaits, Selasa (24/8/2021) berikut deretan tangga paling instagramable di dunia :

1. Chand Baori, Abhaneri, India

Tidak diragukan lagi, ini adalah rangkaian tangga paling spektakuler di dunia. Kelihatannya seperti lukisan trompe l'oeil dan ilusi visual, tetapi tangga itu nyata adanya. Chand Baori adalah tangga 16 lantai, dengan set 3.500 anak tangga sempit dalam kesempurnaan simetris. Dibangun oleh Raja Chand antara 800 dan 900 M, Anda menemukan sudut yang menarik dari setiap langkah saat berada di tangga tersebut. Design tangga benar-benar membingungkan seakan tidak memiliki ujungnya.

2. Museum Gustave Moreau, Paris, Prancis

Salah satu tangga spiral ini bukanlah salah satu tangga yang terbesar atau bahkan yang paling menakjubkan, tetapi tangga itu adalah kesempurnaan di museum yang sering diabaikan di Paris. Tangga itu adalah potongan kecil kesempurnaan yang berputar-putar ini begitu indah.

3. Livraria Lello, Porto, Portugal

Di kota kedua Portugal, Porto, Anda dapat menemukan toko buku Livraria Lello yang tangganya benar-benar menakjubkan. Interior toko yang indah itu memang mencolok. Mulai dari detail plester pada langit-langit yang dicat dan tangga yang berputar-putar berwarna merah tua.

4. Menara Den Bell, Antwerpen, Belgia

Den Bell Tower adalah bagian dari bekas National Bell Telephone Company. Kantor ini pada tahun 1877 oleh Graham Bell, yang mengoperasikan cabang asingnya di Antwerpen dengan nama Bell Telephone Manufacturing Company. Menara ini ditambahkan pada tahun 1956 dan tingginya 190 kaki. Di bagian belakang menara terdapat tangga indah yang berkelok-kelok ke atas. Bukan tangga berbentuk spiral tetapi berbentuk elips yang janggal dan sangat fotogenik.
Tangga ini akan terlihat mempesona saat Anda melihat ke bawah dari atas.

5. San Juan De Gaztelugatxe, Spanyol

Kira-kira 14 mil sebelah utara Bilbao di pantai Teluk Biscay, terletak beberapa pulau kecil. Salah satu pulau itu memiliki biara kecil di atasnya yang terhubung melalui jalan batu dengan tangga yang berasal dari abad ke-11.
Sekilas, terlihat sedikit seperti bagian dari Tembok Besar China tetapi sebenarnya merupakan bagian jalan setapak. Bagian tangga terdiri dari 230 anak tangga.

6. Toko Furnitur Heal, London, Inggris

Di dalam toko furnitur utama Heal di Tottenham Court Road di London, tidak jauh dari British Museum, Anda akan menemukan tangga spiral yang dihiasi dengan lampu panjang yang sempurna tergantung di sepanjang atas jalan. Tangga tersebut sangat terlihat fotogenik dan instagramabel. Meskipun telah ada toko Heal di jalan ini selama lebih dari 200 tahun, Cecil Brewer mendesain tangga di bagian belakang tokonya pada tahun 1916.

7. Landgericht, Jerman

Landgericht adalah gedung pengadilan distrik di kota Halle, Jerman tengah. Bangunanya bergaya khas pergantian abad yang banyak ditemukan di alun-alun utama Jerman.
Namun, masuklah, warna serta arsitektur dan dekorasi yang indah akan membuat Anda takjub. Langit-langitnya dicat dan berkubah, pintu dan jalan setapak dilengkungkan, jendela-jendelanya terbuat dari kaca patri, dan tidak ada satu inci pun yang dibiarkan tanpa dekorasi.

Sedangkan untuk tangga, tidak hanya meliuk-liuk dengan elegan, tetapi juga dicat, diukir, dan pegangan tangga serta pagar terbuat dari anyaman logam yang halus. Tangga itu memberikan gambaran keseluruhan tentang kemegahan sejati.

8. Museum Seni Islam, Doha, Qatar

Dirancang oleh almarhum I.M. Pei, arsitek yang terkenal dengan piramida kaca di luar Louvre di Paris, Museum Seni Islam di Doha tidak hanya memamerkan seni yang indah, tetapi juga merupakan bangunan luar biasa dalam segala kesederhanaannya. Saat masuk ke dalam, hal pertama yang Anda lihat adalah tangga besar. Tangga itu minimalis dan polos dengan dua sayap mengarah ke atas, seolah membentuk dua bagian cincin.

9. Galeri Seni Ontario, Toronto, Kanada

Galeri Seni Ontario di Toronto punya tangga berbalut kayu yang dirancang oleh Frank Gehry. Tangga itu dapat digunakan untuk naik dari lantai dua melalui langit-langit kaca menuju ke lantai lima. Karena fungsu dan designnya, tangga itu punya julukan Stairway to Heaven.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro